Kakorlantas: Pasrah Saja Kalau Ditilang

Kakorlantas Polri Irjen Pol Royke Lumowa meninjau persiapan mudik
Sumber :
  • VIVA/Syaefullah

VIVA – Ada-ada saja tingkah pengendara apabila ditilang polisi. Salah satunya seorang ibu di Kota Bogor yang mendadak menjadi ramai diperbincangkan di media sosial, lantaran meluapkan amarahnya saat ditilang polisi.

Aksi Pria Rebahan Sambil Bawa Motor di Depok Viral, Didenda Rp750 Ribu

Menanggapi itu, Kepala Korps Lalu Lintas Mabes Polri Irjen Pol Royke Lumowa menyayangkan, masih ada saja masyarakat tak terima atas pelanggaran yang dilakukannya. 

Menurut dia, tindakan tilang pasti dilakukan mempunyai dasar sehingga perbuatan serupa tak terulang kembali.

Heboh! Pengendara di Gowa Ditilang Disuruh Transfer Rp350 Ribu ke Rekening Pribadi Polisi

"Tidak usah kayak gitulah, pasrah saja kalau ditilang. Jangan diulangi lagi perbuatannya. Ibu-ibu mah biasa emosi," kata Royke saat ditemui di kawasan Jawa Timur, Sabtu 2 Juni 2018.

Royke pun menyampaikan, kepada seluruh masyarakat agar tertib berlalu lintas. Kemudian melengkapi surat-surat mengemudi dan kendaraannya. 

Perangkat Safety Ini Suka Dilanggar Pengemudi, Awas Ditilang Polisi

Kepolisian, kata dia, tak mungkin gegabah atau sengaja menghentikan kendaraan. Apalagi banyak peristiwa, justru petugas sudah dicurigai terlebih dahulu. Semua pihak saling menghormati dan tertib melaksanakan aturan. 

"Tilang itu kan bayar denda, itu kan hukuman, hukuman itu kan sisi positifnya untuk mengingatkan dia agar tidak berulang lagi perbuatannya. Kenapa ada undang-undang itu karena untuk keselamatan. Jadi bukan gagah-gagahannya polisi," kata dia. 

Sebelumnya, video seorang ibu dengan mengendarai mobil marah ketika tak terima ditilang polisi. Kejadian itu terjadi di Kota Bogor, Jawa Barat, beberapa hari yang lalu. Dalam video itu, ibu terlihat kesal, dan sesekali mengumpat dengan kata kasar.

UFO kena tilang polisi.

Polisi Berani Tilang UFO

Belum lama ini, polisi di Amerika Serikat (AS) dibuat kaget dengan sebuah kejadian aneh yang melibatkan kendaraan berbentuk UFO. Kejadian ini terjadi di Missouri.

img_title
VIVA.co.id
12 Juli 2024