Mobil Sport Kuning Terbakar di Ruas Tol Slipi
- @TMCPoldaMetro
VIVA – Sebuah mobil Sport terbakar di jalanan ibu kota pagi ini. Mobil berkelir kuning itu terbakar di ruas tol Slipi arah ke Grogol sekitar pukul 11.00 WIB. Â
Belum diketahui penyebab terbakarnya mobil bernomor Polisi F 4 RAH tersebut. Namun, dilansir dari @TMCPoldaMetro, Minggu 20 Mei 2018 api sudah berhasil dipadamkan.
Petugas pemadam kebakaran pun terlihat melakukan penyemprotan di bagian belakang mobil. Api terlihat melalap sebagian besar bagian mobil yang hanya menyisakan bagian depan tetap utuh.Â
"Ada sekitar dua mobil damkar yang diturunkan ke lokasi," kata petugas piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Barat, Firman saat dikonfirmasi VIVA, Minggu 20 Mei 2018.
Api berhasil dipadamkan sekira pukul 11.30 WIB. Dipastikan tak ada korban jiwa dalam kejadian itu lantaran pengemudi cepat keluar dari dalam mobil.
Dia mengaku tak tahu identitas pengemudi. Dugaan sementara mobil terbakar karena overheat atau mesin kepanasan sehingga korslet dan terbakar.
"Untuk penyebab belum diketahui," ujar dia.
Â