Olah TKP Rampung, Pembunuh Pensiunan TNI AL Masih Diburu

Ilustrasi garis polisi.
Sumber :
  • REUTERS/Shannon Stapleton

VIVA – Jajaran Reserse dan Kriminal Polres Jakarta Selatan dibantu Polda Metro Jaya telah merampungkan proses olah tempat kejadian perkara (TKP) kasus pembunuhan terhadap seorang pensiunan TNI AL, Hunaedi, di kediamannya di Kompleks TNI AL, Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan.

Wapres Filipina Sara Duterte Bantah soal Rencana Pembunuhan Presiden Marcos Jr: Hanya Lelucon!

"Tadi Subuh Labfor baru selesai olah TKP. Kami masih analisis, sampai saat ini teman penyidik masih kerja," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Indra Djafar dalam perbincangan dengan tvOne, Jumat, 6 April 2018.

Kendati olah TKP telah dilakukan, Indra mengakui bahwa hingga saat ini pelaku yang diduga berjumlah satu orang itu belum ditemukan. Polisi masih melakukan perburuan pelaku di beberapa lokasi yang dicurigai menjadi tempat pelarian pelaku.

Kasus Aning yang Tega Mutilasi Ponakan Demi Harta Divonis Hukuman Mati

"Kemarin teman-teman (penyidik) mencoba lari ke arah Cinere dan sekitarnya. Kami dapat petunjuk di TKP memang kemungkinan arah lari pelaku ke sana (Cinere). Saya perintahkan mengarah ke sana untuk melakukan pengejaran," ujar Indra.

Di sisi lain, polisi belum bisa meminta keterangan istri korban terkait apakah saksi mengenali ciri-ciri pelaku. Menurut Indra, istri korban saat kejadian berada di kamar sedang mengaji, dan saat mendengar ada keributan suaminya dengan pelaku, ia keluar lewat pintu samping dan berteriak minta tolong ke warga.

Polisi Ungkap Peran Komplotan Pelaku Pembunuhan Pengemudi Ojek Pangkalan

"Sementara ini istri almarhum masih syok, bahkan Subuh tadi yang bersangkutan masih istirahat. Pagi ini kami akan coba korek keterangan yang bersangkutan untuk mencari ciri-ciri pelaku," ujar Indra. (ase)

AKP Dadang Iskandar

Sadis! Jenderal TNI Sebut AKP Dadang Seperti Sudah Biasa Hilangkan Nyawa Manusia

Wakil Dekan Bidang Akademik di Universitas Pertahanan (Unhan), Brigadir Jenderal (Brigjen) TNI Elphis Rudy menilai AKP Dadang Iskandar sudah terbiasa melakukan pembunuhan

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024