Lapas Over Kapasitas, Ratusan Petugas Tambahan Diturunkan
- ANTARA FOTO/Novrian Arbi
VIVA – Sejumlah 415 personel ditugaskan untuk menambah pengamanan lembaga pemasyarakatan (lapas) dan rutan di wilayah Banten, terutama Tangerang.
Hal tersebut dilakukan setelah kapasitas bangunan, serta jumlah petugas pengamanan di rutan atau lapas tak sesuai dengan jumlah tahanan yang terus bertambah.
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Banten, Ajub Suratman, mengatakan, 415 petugas akan disebar sesuai dengan kebutuhan dari setiap lapas dan rutan di Banten.
Untuk di Tangerang terdapat sekitar 150 petugas. Mereka disebar, khususnya di tempat pembinaan yang telah melebihi kapasitas, seperti Lapas Dewasa Tangerang dan Rutan Klas I Jambe.
"Kami sebar tidak merata, karena kami lihat juga kebutuhan dari setiap tempat binaan supaya tidak kewalahan lagi dalam mengawasi para warga binaan yang terus bertambah," katanya di Tangerang, Selasa, 27 Februari 2018.
Para petugas dibina terlebih dahulu, khususnya terkait rohani agar dapat terbentuk pribadi yang jujur, berakhlak baik, membangun karakter yang tangguh, kuat dan berintegritas moral.
Saat ini, jumlah warga binaan permasyarakatan (WBP) Rutan Klas I Tangerang membeludak hingga 1.600 orang, sementara kapasitasnya hanya 600 orang. (one)