Pria 40 Tahun Tewas Mengenaskan Terbungkus Tikar di Bekasi, Korban Diduga Dibunuh
- ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
Bekasi, VIVA - Pria berinisial MAW (40), tewas mengenaskan di kediamannya, Jalan Nusa Penida, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat. Korban MAW tewas dengan terbungkus tikar.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Ade Ary Syam Indradi mengatakan korban MAW diduga korban pembunuhan.
"Korban diduga dibunuh," kata Kombes Ade, Rabu, 5 Maret 2025.
Dugaan MAW jadi korban pembunuhan terkuak saat saksi berinisial A curiga karena sudah beberapa hari tak ada kabar dari almarhum. A kemudian menghubungi korban lewat WhastApp, tapi tetap tak dapat respons.
Lantas, A mengajak saksi H mengecek ke rumah korban.
ilustrasi ambulans.
Ketika pintu diketuk tetap tidak ada jawaban dari korban. Kemudian, saksi A coba membuka kunci lewat jendela.
Setelah pintu terbuka, didapati rumah dalam keadaan gelap. Mereka pun mencari korban. Lalu, ditemukan jasad korban dalam kondisi mengenaskan.
"Menemukan korban di ruang belakang dalam keadaan tidak bernyawa dan mengeluarkan bau tak sedap. Posisi korban terbungkus tikar dan kasur hanya bagian kaki yang terlihat," kata dia.
Saksi selanjutnya melapor ke polisi. Kini, polisi mencari saksi-saksi guna dimintai keterangannya.
Kemudian, jasad korban dilakukan autopsi. Polisi saat ini memburu terduga pelaku.
