Kasus Penembakan Bos Rental di Tol Tangerang, Dua Pelaku Dikenakan Pasal Penggelapan

Kendaraan yang diduga jadi pemicu penembakan bos rental mobil
Sumber :
  • Instagram/rentalmobilcikarang1

Tangerang, VIVA - Polresta Tangerang menerapkan sangkaan pasal penggelapan terhadap dua pelaku yang berhasil diamankan, dalam kasus penembakan bos rental di Rest Area KM. 45 Jalan Tol Tangerang-Merak B, Desa Pabuaran, Kecamatan Jayanti, Kabupaten Tangerang.

Pada peristiwa Kamis, 2 Januari 2025, pukul 04.30 WIB, bos rental dengan inisial IAR (48) dan rekannya RAB (60) terkena tembakan,. Akibatnya IAR meninggal dunia, dan RAB dalam kondisi kritis.

"Dua pelaku inisial AS dan I yang merencanakan penggelapan mobil milik korban. Keduanya ditangkap di Pandeglang dan dikenakan pasal tentang penggelapan atau 372 KUHPidana," katanya, Senin, 6 Januari 2025.

Begini Nasib 2 TNI yang Terlibat Penembakan Bos Rental Mobil di Rest Area Tol Tangerang hingga Tewas

Selongsong peluru yang diamankan pada kasus penembakan bos rental mobil di rest area tol tangerang merak

Photo :
  • VIVA.co.id/Sherly (Tangerang)


Pasal 372 KUHP mengatur bahwa pelaku terbukti dan meyakinkan melakukan penggelapan adalah pidana penjara. Lamanya hukuman penjara paling lama empat tahun. Hukuman lainnya dapat dikenakan denda dengan jumlah maksimal Rp900 ribu.

"Ancaman 4 tahun penjara, dengan denda jumlah maksimal Rp900 ribu," ujarnya.

Terkait dengan tersangka lainnya yang merupakan oknum dari anggota TNI Angkatan Laut, nantinya akan diberikan keterangan langsung oleh instansi tersebut.

"AS dan I ini tidak masuk rangkaian soal kejadian di rest area. Yang masuk dalam rangkaian (penembakan di rest area) itu oknum (TNI AL) tersebut. Yang mana nanti ranahnya bukan di kami. Yang pasti, untuk Polresta Tangerang telah menetapkan dua orang tersebut," katanya.

Anggota DPR Komisi III Minta Kepolisian Usut Tuntas Kasus Penembakan Bos Rental Mobil


Bukan Cuma 1, Polisi Pastikan Ada 2 Oknum TNI yang Terlibat Penembakan Bos Rental Mobil di Rest Area Tol Tangerang
Dok. Istimewa

Pengakuan 3 Remaja Pelaku Pelecehkan Turis Singapura di Jalan Braga, Alvin Lim Meninggal Dunia

Berita terpopuler lainnya di laman News VIVA dapat Anda simak dalam Round Up berikut ini:

img_title
VIVA.co.id
6 Januari 2025