ABG 14 Tahun Pembunuh Ayah dan Nenek Doakan Ibunya Sembuh, Mau Ketemu Minta Maaf

Ilustrasi borgol untuk pelaku kejahatan.
Sumber :
  • ientrymail.com

Jakarta, VIVA - Anak baru gede (ABG) berinisial MAS (14), yang tega menghabisi nyawa ayah dan neneknya mengaku menyesal atas perbuatannya. Dia berdoa agar ibunya, yang menderita luka berat atas perbuatannya lekas pulih dan berharap secepatnya ketemu.

Polisi Cecar Ini ke Ibu dari ABG yang Bunuh Ayah dan Neneknya di Jaksel

"Kemudian dia (tersangka) juga berdoa agar dia bisa bertemu dengan ibu. Dan, ibunya (didoakan) segera sembuh. Itu yang didoakan. Kemudian, dia minta disampaikan permohonan maaf ke ibunya," kata Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Polres Metro Jakarta Selatan, Ajun Komisaris Polisi Nurma Dewi, Selasa, 3 Desember 2024.

Namun, AKP Nurma tak menjawab tegas saat ditanya soal rencana mempertemukan MAS dan ibunya. Ia bilang polisi bakal menyampaikan permintaan maaf tersangka kepada sang ibu. 

Polisi Ungkap Isi Bisikan Gaib yang Bikin ABG Bunuh Ayah dan Nenek di Jaksel

Ilustrasi mobil polisi di lokasi kejadian.

Photo :
  • VIVAnews/Tri Saputro

Saat ini kondisi tersangka berangsur stabil dan kembali ceria. Sebelumnya MAS menangis saat diperiksa dan berulang kali ngaku menyesal.

ABG Bunuh Ayah dan Nenek di Lebak Bulus, Polisi: Pelaku Sudah 4 Kali Dibawa Ibunya ke Psikiater

"Sudah stabil, sudah ceria, kemudian berangsur-angsur sudah menerima apa yang kita tanya dan dijawab dengan lancar," kata Nurma. 

Untuk diketahui, seorang remaja yang tinggal di kawasan Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan, tega menghabisi keluarganya sendiri.

Pelaku membunuh ayahnya, nenek, hingga coba untuk menghabisi nyawa ibunya sendiri. Insiden berdarah itu terjadi pada Sabtu dini hari, 30 November 2024. 

Ayah pelaku berinisial APW (40). Kemudian, sang nenek adalah RM (69), serta ibu pelaku, AP (40).

"Hari ini ada peristiwa pembunuhan yang dilakukan oleh seseorang yang sementara diduga oleh anak dari korban," ucap Kapolsek Cilandak, Komisaris Polisi Febriman Sarlase pada Sabtu, 30 November 2024.


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya