Detik-detik Wanita di Ciledug Dianiaya Eks Suami hingga Terkapar

Ilustrasi kekerasan perempuan
Sumber :
  • www.pixabay.com/Counselling

Kota Tangerang, VIVA -- Seorang wanita di Ciledug, Kota Tangerang, diduga dianiaya hingga babak belur oleh eks suaminya. Kejadian itu viral di media sosial.

Tampang Melody Sharon, Istri yang Lindas Suami Usai Kepergok Selingkuh

Korban disebut dianiaya gegara menolak diajak rujuk. Dalam rekaman kamera closed circuit television (CCTV) yang viral, pelaku memukul salah seorang teman korban saat mereka tengah berkumpul. Selanjutnya korban dianiaya dengan cara ditendang dan dipukul berulang kali sampai babak belur dan terkapar. Tampak teman-teman korban yang lain tidak berani melerai.

Terkait hal ini, polisi pun angkat bicara. Kapolsek Ciledug, Komisaris Polisi Ubaidillah menyebutkan kejadian ini terjadi dini hari kemarin. Pihaknya hingga kini masih melakukan penyelidikan. 

Apa Motif Chandrika Chika Lakukan Dugaan Penganiayaan?

Ilustrasi kekerasan terhadap wanita.

Photo :
  • Pixabay

"Masih kami dalami. Korban sudah membuat laporan kemarin. Mudah-mudahan hari ini sudah ada titik terang dan ungkap pelakunya. Pelaku masih dalam upaya pencarian," ujarnya, Senin, 9 September 2024.

Gerbong Khusus Wanita di LRT Jabodebek Mulai 23 Desember, Berlaku Senin hingga Jumat

Sementara itu, Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Ciledug, Ajun Komisaris Polisi Suwito menambahkan, pelaku tiba-tiba saja mendatangi korban lalu menganiayanya. Tapi, hingga kini polisi masih menyelidiki motif pasti penganiayaan ini. Eks suami korban tersebut masih dicari keberadaannya.

"Belum bisa kita pastikan, dari laporan korban, pelaku tiba-tiba marah-marah. Tahu-tahu mantan suaminya marah-marah gebukin gitu. Kami  sudah periksa saksi-saksi, tinggal gelar. Pelaku sedang diselidiki keberadaannya," kata Suwito.

Melody Sharon, istri yang kepergok selingkuh (Dok. Istimewa)

Istri yang Lindas dan Seret Suami Ternyata Selingkuh dengan 2 Pria

Melody Sharon (31) ditetapkan sebagai tersangka usai melindas dan menyeret suaminya, AG (35) menggunakan mobil di Cipayung, Jakarta Timur usai kepergok selingkuh.

img_title
VIVA.co.id
21 Desember 2024