3 Orang Diduga Bakar Mobil Patroli Saat Demo Berujung Ricuh di DPR Ditangkap

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary
Sumber :
  • VIVA.co.id/Foe Peace Simbolon

Jakarta, VIVA -- Sejumlah tiga orang yang diduga membakar mobil patroli saat aksi demonstrasi penolakan pengesahan revisi Undang-undang Pilkada, Kamis, 22 Agustus 2024, ditangkap. Mereka berinisial F, MF, dan EHS.

Pembangunan Tak Berjalan jika Kotak Kosong Menang, Menurut Rumah Demokrasi

Menurut Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Ade Ary Syam Indradi, mobil patroli yang dibakar punya Polsek Metro Tanah Abang. "Ada tiga orang pelaku diamankan anggota Brimob," ujarnya, Jumat, 23 Agustus 2024.

Peristiwa terjadi di sekitar Pos Polisi Pejompongan, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Mantan Kapolres Metro Jakarta Selatan ini mengatakan, ketiganya sudah dibawa ke Markas Polres Metro Jakarta Pusat.

Indikator Politik: Elektabilitas Pasangan Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Unggul di Pilgub Jabar

Demo Darurat Indonesia di Depan DPR RI

Photo :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

Ade Ary mengatakan bahwa para terduga pelaku dalam kondisi baik. "Diserahkan di Polres Metro Jakarta Pusat dalam keadaan baik," ujarnya.. 

Soal Dukung RK atau Pramono di Pilkada Jakarta, Sutiyoso: Enggak Ada yang Saya Pilih

Diketahui, demo penolakan revisi UU Pilkada di depan Gedung DPR/MPR RI, pada 22 Agustus 2024, berujung ricuh. Massa menjebol pagar Gedung DPR/MPR RI dan sempat bentrok di halaman Gedung DPR/MPR RI.

Polikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Adian Napitupulu mengatakan ratusan pendemo ditangkap. Adian sempat ke Markas Polda Metro Jaya untuk mengecek mereka yang dibawa polisi.

Jalur Busway

Pemprov Jakarta Minta Polisi Terapkan Tilang Elektronik di Jalur TransJakarta

. Hal ini menjadi salah satu upaya Pemprov DKI agar jalur TransJakarta tetap steril dari kendaraan selain bus TransJakarta.

img_title
VIVA.co.id
12 September 2024