Polisi Curhat Sulit Cari Pelaku Penggelapan Mobil yang Buat Bos Rental Tewas Dikeroyok di Pati

Kapolres Metro Jakarta Timur, Komisaris Besar Polisi Nicolas Ary Lilipaly (Dokumentasi Polres Metro Jaktim)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Foe Peace Simbolon

Jakarta - Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Nicolas Ary Lilipaly mengatakan, pihaknya yang menyelidiki kasus pencurian mobil bos rental BH (52) mengalami kesulitan mencari pelaku penggelapan mobil.

Identitas 28 Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Ada TNI hingga Bocah

BH diketahui tewas dikeroyok sejumlah orang lantaran dituduh maling saat hendak mengambil mobil miliknya di Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah.

Dalam kasus ini pelaku berinisial RP diduga menggunakan identitas palsu untuk melancarkan aksi penggelapannya tersebut, dan hal itu membuat petugas kesulitan.

Detik-detik Honda Brio Selamat dari Kecelakaan Maut di Tol Cipularang

Mobil pemilik bos rental asal Jakarta dibakar di Pati

Photo :
  • Tangkapan Layar

"Kami mengalami kendala dalam mencari terlapor RP karena alamat yang diberikan kepada pelapor BH, ternyata tidak akurat (fiktif), KTP terlapor juga diduga palsu dan tidak terdaftar," ujar Nicolas dalam keterangannya, Kamis 20 Juni 2024.

Waspadai Ruas Tol Cipularang yang 'Angker' dan Rem Blong yang Kerap Hantui Kendaraan

Nicolas mengatakan, pihaknya juga menerbitkan surat perintah untuk bersama-sama dengan pelapor (korban BH) mengecek kendaraan di Banten.

"Namun setelah dikonfirmasi kembali kepada pelapor (korban BH) memberikan informasi bahwa kendaraan sudah tidak terdeteksi di Banten," ujarnya.

Saat ini polisi masih melakukan pemeriksaan terhadap empat orang saksi.

"Saksi diambil keterangan yang di BAP ada empat saksi, yakni pelapor B, karyawan dari pelapor berinisial HS, pemegang terakhir AG (tersangka di Pati, Jawa Tengah) dan pihak 'leasing' untuk mengetahui keabsahan kendaraan ini," ujarnya.

Nicolas juga menjelaskan, mobil yang dicuri tersebut itu merupakan "over" kredit dari pemilik awal yang melakukan debitur di "leasing".

"Terus tidak bisa membayar langsung ke 'over' kredit kepada korban, almarhum," ujarnya.

Diketahui dalam kasus ini, korban BH sebelum tewas, pergi bersama dengan tiga temannya SH, AS, dan KB untuk mencari mobil rental yang hilang di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Kamis 6 Juni 2024. 

Setibanya di lokasi, mereka menemukan mobil itu dan langsung mengambilnya dengan kunci cadangan tanpa ada pemberitahuan terlebih dahulu.

7 Fakta Tragis Bos Rental Mobil di Pati yang Tewas Gegara Dikira Maling

Photo :
  • X Wisata Djogja

Namun, hal fatal pun menimpa BH bersama rekannya karena diteriaki maling oleh warga sekitar dan menjadi bulan-bulanan warga hingga BH meregang nyawa, dan aksi pengeroyokan itu pun viral di media sosial.

Selanjutnya dalam kasus ini juga empat orang berinisial EN (51), BC (37), AG (34), dan M (37), sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh Polres Pati bersama Polda Jawa Tengah (Jateng).

Namun, dalam laporan terbaru, tersangka kasus pengeroyokan bos rental bertambah menjadi 10 orang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya