Detik-detik Pembunuh Kebingungan Buang Jasad Pria Terbungkus Sarung di Tangsel
- VIVA.co.id/Sherly (Tangerang)
Tangerang Selatan - Pria berinisial AH yang jasadnya ditemukan terbungkus sarung di Perumahan Makadam, Pamulang, Kota Tangerang Selatan atau Tangsel, dibunuh di warung Madura miliknya.
Lokasi warung Madura korban ada di Kampung Dukuh, Ciputat, Tangsel. Setelah dibunuh, barulah jasadnya dibuang oleh pelaku berinisial FA ke lokasi jasad korban ditemukan. Hal tersebut diungkap Kepala Subdirektorat Reserse Mobile Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Polisi Titus Yudho Uly.
"Benar, jadi si korban dibunuh di warungnya, dibawa sama pelaku di lokasi pembuangan," kata dia, Senin, 13 Mei 2024.
Peristiwa berdarah tersebut terjadi pada Jumat, 10 Mei 2024. Korban dihabisi pelaku yang keponakannya sendiri itu sekitar pukul 16.00 WIB. Kemudian, pada pukul 21.00 WIB jasad korban dibuang pelaku.
"Pakai motor, jadi dibungkus pakai sarung terus dimasukkan ke karung. dibawa pakai motor, motor korban," katanya.
Usut punya usut, Titus mengatakan ternyata pelaku tidak langsung membuang jasad korban ke lokasi penemuan jasad. Pelaku sempat berputar-putar dulu mencari lokasi yang tepat.
"Kalau tarik garis lurus, hampir sekitar 20 menit (jarak ke lokasi penemuan jasad dengan warung Madura korban). Tapi, si pelaku ke sana hampir satu jam karena muter-muter nyari tempat yang gelap. Jadi, itu pun dia enggak tahu lokasi itu," katanya.