Oknum Polisi di Kolaka Diduga Keroyok Warga, Korban Sempat Ditodong Pistol

Ilustrasi Oknum Polisi Diduga Keroyok Warga
Sumber :
  • antv/tvone

Sulawesi Tenggara – Oknum polisi yang bertugas di Polres Kolaka diduga telah melakukan aksi pengroyokan terhadap warga hingga babak belur. Saat beraksi, para pelaku diduga sempat menodongkan pistol ke arah korban.

Tersangka Judi Online yang Dikendalikan WNA China Bertambah, Polri Sita Uang Rp 70 M

Korban pengeroyokan bernama Melsin (27) dan Firman (28). Keduanya dikeroyok saat sedang nongkrong di depan sebuah bengkel yang ada di Kelurahan Lamokato, Kecamatan Kolaka, Kabupaten Kolaka pada Jumat malam, 19 April 2024.

Saat asik nongkrong, mereka tiba-tiba dihampiri oleh sekelompok pria yang mengendarai sepeda motor. Para pelaku langsung menghentikan kendaraan dan mengejar para korban. 

Dukung Program Ketahanan Pangan, Polri Bakal Rekrut Lulusan SMK Perikanan hingga Pertanian

Dalam rekaman CCTV, ada sekitar 5 motor yang menghampiri para korban dan masing-masing motor ditumpangi oleh dua orang pria. 

Menurut Melsin, dari komplotan pemuda yang melakukan pengeroyokan itu beberapa pelaku dikenali dan diduga oknum polisi di Polres Kolaka. Bahkan, para pelaku sempat mengancam dan menodongkan senjata api (senpi). 

Pengguna Narkoba di Tanah Air Capai 3,3 Juta Jiwa Kata Kabareskrim Polri

"Ditodong pistol dan pas dikeroyok ditodongkan juga teman saya pake pistol. Polisi baru tugas di Polres Kolaka," katanya pada Sabtu, 20 April 2024. 

Ilustrasi Oknum Polisi Diduga Keroyok Warga

Photo :
  • antv/tvone

Akibat pengeroyokan itu, Melsin mengalami sakit di badan usai ditendang, bahkan mulut dan kepalanya ikut dipukul. Sedangkan, rekannya bernama Firman mengalami luka di wajah dan bagian mata.

"Matanya temanku, dioperasi tadi," tambahnya. 

Kini, kasus tersebut telah dilaporkan ke Polres Kolaka. Korban berharap agar para pelaku segera diberikan efek jerah sesuai hukum yang berlaku. 

Sementara Kasat Reskrim Polres Kolaka, AKP Abdul Azis Husien Lubis membenarkan bahwa ada warga yang mengadukan anggota Polres Kolaka terkait dugaan kasus penganiayaan

"Iya, ada anggota kami yang diadukan dugaan penganiayaan," singkatnya.

Belum diketahui pasti identitas para pelaku, Polres Kolaka pun sedang melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut.

Laporan: Erdika

Dirreskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Wira Satya Triputra (kiri) dalam konferensi pers kasus pembunuhan anak Tamara Tyasmara, Raden Andante Khalif Pramudityo atau Dante (6) di Polda Metro Jaya

Polisi Bakal Sita Aset Pegawai dan Staf Ahli Komdigi yang Terlibat Judi Online

Polda Metro Jaya mulai melacak aset yang dihasilkan para pegawai hingga staf ahli Kementerian Komdigi yang terlibat judi online.

img_title
VIVA.co.id
2 November 2024