Pemuda di Tangerang Dibegal, Motor Dirampas-Telinga Nyaris Putus Dibacok Pelaku
- VIVA.co.id/Sherly (Tangerang)
Tangerang – KA, seorang pemuda di Tangerang, harus mendapatkan perawatan medis usai mengalami luka serius di bagian telinga, setelah mendapatkan luka bacokan oleh sekelompok orang tidak dikenal atau OTK. Motornya juga diraib dibegal pelaku.
Kejadian pada Rabu, 7 Februari 2024 itu, bermula saat korban yang merupakan pedagang, mendatangi lapak penjual durian di Jalan Raya Binong, Kelurahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang.
"Saat itu korban datang ke lapak penjual durian untuk menukarkan uang," kata Kanit Reskrim Polsek Curug, Iptu Nurbianto, Jumat, 9 Februari 2024.
Tidak lama kemudian, tiba-tiba saja korban dikepung sekelompok orang tidak dikenal yang datang menggunakan kendaraan roda dua.
"Korban tiba-tiba dikepung, salah satu pelaku turun dan memukul kepala bagian kanan atau di atas telinga kanan. Disana ternyata telinga korban kena senjata tajam dan terluka cukup parah" ujarnya.
Usai peristiwa itu, korban langsung lari meminta bantuan warga setempat. Oleh warga, korban dilarikan ke Rumah Sakit Qadr Islamic Karawaci untuk segera mendapat pertolongan medis.
"Kerugian selain luka kurang lebih 5 jahitan, juga sepeda motor korban dibawa pelaku. Saat ini kasus masih kami tangani dan tindak lanjuti," ungkapnya.