Pengakuan Mengejutkan Danu Sebelum Akhirnya Akui Bunuh Ibu dan Anak di Subang

TKP pembunuhan ibu dan anak di Subang, Jawa Barat
Sumber :
  • tvOne

Subang – Polisi mengungkap pengakuan mengejutkan M Ramdanu, pelaku pembunuhan ibu dan anak di Subang, Jawa Barat. Danu mengaku ditekan agar tak mengungkap siapa sosok di balik kasus ini. Danu merupakan pelaku yang membunuh ibu dan anak gadis di bernama Tuti Suhartini (55) dan Amelia Mustika Ratu (22) pada 2021.

Danu mengaku pihak yang menekannya adalah tersangka Yosep Hidayah yang tidak lain adalah suami korban Tuti. Dia disebut sebagai pelaku utama kasus ini. Hal tersebut diungkapkan Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jawa Barat, Komisaris Besar Polisi Surawan.

"Dari tersangka YH kepada MR (MR ditekan)," kata dia kepada wartawan, Kamis 19 Oktober 2023.

Polisi olah TKP pembunuhan ibu dan anak di Subang

Photo :
  • tvOne

Yoseph mengancam Danu agar jangan bilang ke siapapun akan perbuatannya. Karena tertekan, alhasil Danu bungkam. Namun, selang dua tahun lamanya dia buka mulut. Setelahnya, polisi menetapkan lima tersangka atas pembunuhan ibu-anak tersebut.

"Jangan bilang ke siapa-siapa, jangan sampai ini terbuka, diungkap," ujarnya.

Amalia, gadis berusia 23 tahun dan ibunya bernama Tuti menjadi korban pembunuhan di Subang, Jawa Barat. Kasus ini sempat hebohkan publik dua tahun lalu.

Jasad keduanya ditemukan di bagasi mobil Alphard yang diparkir di halaman rumahnya pada 18 Agustus 2021. Ketika pertama kali ditemukan di bagasi mobil mewahnya, jasad Amalia berada di atas jenazah ibunya. Posisinya telentang dan setengah telanjang.

AS Warga Subang Bikin Heboh, Mengaku Nabi dan Sebut Lafaz Allah Seperti Perempuan Mengangkang

Saat itu, korban hanya mengenakan celana training. Berdasarkan hasil autopsi, terdapat bekas kekerasan benda tumpul di daerah kepala Amalia yang mengakibatkan patah tulang tengkorak, memar dan hancurnya sebagian organ otak. Selain itu ditemukan sejumlah luka lain di wajah korban.

Kamar tidur Amalia dalam kondisi berantakan. Selain itu, juga ditemukan darah di tempat tidurnya, selimut, dan di dinding. Sementara lantai kamar dalam keadaan basah oleh air. Sehingga barang miliknya juga ikut basah.

Dipicu Cemburu, Wanita di Deliserdang Bunuh Selingkuhan Suami

Saat ditemukan, tubuh Amalia belum kaku. Berbeda dengan jenazah ibunya yang sudah kaku. Diduga, Tuti mengalami penganiayaan lebih dahulu sebelum Amalia.

Karena Warisan Pria di Surabaya Bunuh Adik dan Keponakan, Ujungnya Menyesal
AKP Dadang Iskandar

Sadis! Jenderal TNI Sebut AKP Dadang Seperti Sudah Biasa Hilangkan Nyawa Manusia

Wakil Dekan Bidang Akademik di Universitas Pertahanan (Unhan), Brigadir Jenderal (Brigjen) TNI Elphis Rudy menilai AKP Dadang Iskandar sudah terbiasa melakukan pembunuhan

img_title
VIVA.co.id
27 November 2024