Guru di Tangsel Mau Jual Anak Berketubuhan Khusus yang Diculiknya

Ilustrasi penculikan anak
Sumber :
  • metro.co.uk

Tangerang Selatan – Fakta baru terkuak dibalik aksi seorang oknum guru di Pamulang, Tangerang Selatan, berinisial GF, yang mau menculik seorang anak berkebutuhan khusus usia 15 tahun.

Pria di Deliserdang Dibunuh, Mayat Dibuang ke Sumur di Labura

Usut punya usut, GF mau menculik muridnya sendiri yang berinisial N dengan maksud hendak menjualnya. Hal itu diungkap Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Tangerang Selatan, Ajun Komisaris Polisi Aldo Primananda.

"Pelaku ini dijanjiin uang oleh orang lain. Tapi belum tahu nominalnya. Iya (mau dijual)," ujar dia kepada wartawan, Selasa 4 Juli 2023.

Pernah Dilarang KB oleh Edwrad Akbar, Kimberly Ryder Kasih Pesan Ini Buat Para Wanita

Ilustrasi penculikan

Photo :
  • Stocksnap

Meski begitu, dirinya tidak mengungkap kepada siapa GF mau menjual korban. Dia mengaku pihaknya masih menyelidiki hal itu. Berdasar pengakuan, GF berdalih dibantu orang lain saat menculik korban.

Mengenal Hernia Inguinal Umum Terjadi pada Bayi Laki-laki, Tak Bisa Sembuh Sendiri Perlu Tindakan Operasi

"Berdasarkan keterangan dia, dia dibantu orang. Tapi berdasarkan alibi di lapangan sepertinya dia sendiri," katanya.

Ketika kejadian korban sedang belajar bersama pelaku. Kemudian korban dijanjikan uang jika mau ikut dirinya. Singkat cerita, polisi dapat laporan dari keluarga korban. Dalam penyelidikan, pelaku bersama korban diamankan di wilayah Bogor, Jawa Barat.

"Awalnya kan anak ini lagi class meeting. Terus ini kan anak disabilitas, diajak keluar gitu. Kalau pengakuan pelaku sendiri mengiming-imingi uang kepada korban untuk ikut. Iya pada saat kita dapat laporan Langsung ditindak lanjuti tim lapangan. Malamnya alhamdulillah dapat. (ditangkap) di Bogor," ujarnya.

Ilustrasi anak dimarahi guru.

Photo :
  • U-Report

Sebelumnya diberitakan, salah seorang oknum guru di Pamulang, Tangerang Selatan, berinisial GF dicokok polisi. Penyebabnya ternyata lantaran menculik seorang anak berkebutuhan khusus usia 15 tahun.

"Terkait kasus tersebut, satu pelaku sudah ditangkap yang merupakan gurunya korban dengan inisial GF," ucap Humas Polres Tangsel, Ipda Galih kepada wartawan, Selasa 27 Juni 2023.

Yang bersangkutan pun telah ditetapkan jadi tersangka. Kata Galih, pelaku berinisial GF tersebut juga sudah ditahan oleh pihaknya di Markas Polres Tangerang Selatan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya