Mantan Pemain PSM Makassar Tikam Sekuriti Rumah Karaoke Hingga Kritis

Tangkapan layar video penangkapan pesepakbola Hisyam Tolle di Makassar.
Sumber :
  • VIVA/Supriadi Maud

VIVA Kriminal – Polisi meringkus mantan pemain PSM Makassar, Achmad Hisyam Tolle. Pesepakbola kontroversial yang diskorsing oleh PSSI itu ditangkap polisi karena telah menikam sekuriti rumah karaoke di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu 6 Mei 2023.

Eko Masih Mencari Ade, Ungkap Cerita Rekan Kerja Anaknya Selamatkan Diri dari Kebakaran Glodok Plaza

Video penangkapan mantan pemain PSIM Jogjakarta itu beredar luas di media sosial. Saat akan dinaikkan ke mobil polisi, Ahmad melempar senyum ke arah orang yang mencacinya.

"Oe itu yang kau tikam sekarat," ujar salah seorang dalam rekaman video tersebut.

5 Jenazah Kebakaran Glodok Ditemukan di Tempat Karaoke Lantai 8

Kanit Reskrim Polsek Biringkanaya, Iptu Sangkala menuturkan, Hisyam Tolle melakukan penikaman terhadap sekuriti saat dalam kondisi mabuk di sebuah tempat hiburan karaoke di wilayah perintis Biringkanaya.

"Benar dia (Hisyam Tolle) tikam sekuriti tempat karaoke di Perintis. Dia mabuk lalu langsung menikam korban hingga sekarat," ungkap Sangkala saat dimintai konfirmasi, Sabtu 6 Mei 2023.

Rekaman CCTV Ungkap Kondisi Rumah Saif Ali Khan Sebelum Penikaman

Dia menjelaskan, bahwa kejadian itu bermula saat pelaku bersama rekannya memasuki lokasi tempat hiburan XIID Karaoke sekira Pukul 01.00 Wita dan mengonsumsi minuman keras.

Mereka kemudian ditemani empat waiters wanita, namun pada saat minum terjadi perselisihan dengan seseorang. Korban yang sedang berjaga sebagai sekuriti mencoba melerai perselisihan tersebut. "Awalnya berselisih dengan siapa di sana disuruh pulang sama sekuriti tidak mau pulang," ujarnya.

Diduga karena tersinggung dengan perlakuan korban, kata Sangakala, mantan pemain PSM Makassar tersebut malah menganiaya sekuriti itu dengan mengambil dan memecahkan botol kemudian mendatangi korban yang berada di luar dan menikam leher korban

"Jadi dia tikam korban pakai botol yang dipecahkan," katanya

Setelah kejadian itu, polisi yang menerima laporan penganiayaan tersebut langsung mengamankan pelaku ke Polsek Biringkanaya. Sementara korban telah dilarikan ke Rumah Sakit Daya karena mengalami kritis usai ditikam di lehernya.

Sekedar diketahui, Hasyim Tolle merupakan pesepakbola berusia 29 tahun yang tengah menjalani sanksi larangan bermain selama 5 tahun dari Komdis PSSI.

Achmad Hisyam Tolle dijatuhi sanksi larangan bermain karena dinilai melakukan pelanggaran brutal dan tak etis.

Selain melakukan tendangan kungfu kepada pemain Persis Solo dalam laga PSIM vs Persis di laga Liga 2 musim 2019, Tolle juga mengintimidasi seorang fotografer dan memaksa foto-foto aksi brutalnya dihapus.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya