Dua WNA Asal China Tewas Ditemukan di Hotel Intercontinental Bali

Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol. Stefanus Satake Bayu , S I.K., M.Si.
Sumber :
  • Maha Liarosh (Bali)

VIVA Nasional - Kepolisian masih berusaha keras membuka tabir kematian dua warga negara asing (WNA) asal China yang ditemukan tak bernyawa di Hotel Intercontinental Jimbaran, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali.

Kematian dua warga negeri tirai bambu itu terungkap pada Senin, 1 Mei 2023 sekitar pukul 07.00 WITA. Kedua jasad itu ditemukan saling terpisah. Li Chiming ditemukan di bath tube kamar mandi hotel.

Sedangkan, jasad Li Chiming ditemukan dalam kondisi tanpa busana dengan luka di leher dan ditemukan tali yang melilit leher. Di sampingnya ada sebotol minuman.

Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol. Satake Bayu , S I.K., M.Si.

Photo :
  • Maha Liarosh (Bali)

"Tim penyidik masih melakukan pemeriksaan saksi-saksi. Nanti Polresta Denpasar yang akan menjelaskan lebih lanjut," kata Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Kamis, 4 Mei 2023.

Menurut Satake Bayu, hasil penyelidikan saat ini masih menunggu otopsi dari tim Inafis. Keterangan dari tim satuan Reserse itu akan menentukan apakah terjadi tindak pidana atau tidak dalam kasus itu.

"Perkembangan kasus ini akan diinformasikan lebih lanjut," jelasnya.

Sejumlah spekulasi pun berkembang dari temuan dua jasad warga asing di hotel berbintang di Jimbaran, Bali. Salah satunya, adalah dugaan adanya pencurian dan perampokan.

Truk Tronton Tabrak Ruko di Semarang, Dua Orang Tewas

Ilustrasi orang tewas dibacok

Photo :
  • pixabay

Namun, dugaan itu dibantah oleh Kanit Reskrim Polsek Kuta Selatan AKP Anak Agung Made Suantara. Menurutnya, sejumlah barang di dalam kamar hotel masih utuh. Tidak ada yang tercuri.

China Sebut Veto AS atas Resolusi Gencatan Senjata Gaza Dorong Palestina ke Kegelapan

"Indikasi pencurian negatif. Tidak ada barang yang hilang, semuanya masih utuh," kata Suantara.

Rekaman CCTV di hotel berbintang itu, kata Suantara, tidak menjangkau kondisi di dalam kamar hotel. Kamera tersembunyi menyorot di bagian luar kamar hotel.

Raksasa Elektronik China Ini Ubah Cara Pelanggan Menikmati Dingin

"Rekaman CCTV tetap jadi materi petunjuk untuk mengungkap kasus ini," jelas Suantara.

Banjir bandang terjang Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang.(istimewa/VIVA)

Banjir Bandang Terjang Deliserdang, 4 Orang Tewas dan 2 Masih Hilang

Salah satu korban jiwa imbas banjir bandang adalah wanita lansia bernama Kartini Sitepu (65).

img_title
VIVA.co.id
24 November 2024