Siswi SMP di Jeneponto Diperkosa 4 Pria saat Pergi Salat Tarawih

Ilustrasi pemerkosaan
Sumber :
  • Tim tvOne - Jasa

VIVA Kriminal – Seorang perempuan yang masih duduk di bangku SMP, di Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, menjadi korban pemerkosaan oleh 4 orang pria. Siswi SMP berinisial NA, itu digilir oleh keempat pelaku di dalam sebuah gedung sekolah.

Putra Sulung dari Putri Norwegia Ditangkap Buntut Tuduhan Pemerkosaan

Kasat Reskrim Polres Jeneponto, AKP Supriadi Anwar, mengatakan para pelaku yang memperkosa korban merupakan tetangganya sendiri. Korban dibawa ke gedung sekolah lalu diperkosa secara bergantian.

"Jadi korban yang masih duduk di bangku SMP ini dibawa ke gedung sekolah malam itu dan langsung digilir oleh para pelaku yang merupakan tetangganya," kata Supriadi dalam keterangannya, Sabtu 8 April 2023.

Tampang 2 Pria yang Berlagak Jagoan Keroyok Sopir Taksi Online di Tol, Motifnya Persoalan Sepele

Dia menjelaskan, kasus pemerkosaan itu bermula saat korban akan hendak pergi melaksanakan salat tarawih di masjid, pada Kamis 6 April 2023. Belum sampai masjid, korban  dicegat lalu dibawa masuk ke gedung sekolah dan diperkosa secara bergantian.

"Jadi korban ini mau pergi salat tarawih tiba-tiba dicegat di bawa lah ke gedung sekolah dan diperkosa," ungkapnya

2 Pelaku Pengeroyok Sopir Taksi Online di Tol Dalam Kota Saat Bawa Penumpang Ditangkap

Setelah pemerkosaan itu, korban lantas ditinggal. Keluarga korban yang mengetahui kejadian tersebut langsung membuat laporan polisi. 

Pihak kepolisian kemudian melakukan penyelidikan dan meringkus 2 pelaku yakni ER (22) dan S (24). Sementara 2 pelaku lainnya masih dalam pengejaran alias buron.

"Dua pelaku telah ditangkap, 2 lagi buron. Dua pelaku yang ditangkap yakni berinisial ER (22) dan S (24). Mereka ditahan di Rutan Polres Jeneponto, disangkakan pasal dalam UU Perlindungan Anak," terangnya.

Nadia Putri Darmawan, Siswi Beragama Kristen yang sekolah di Madrasah Islam.

Terpopuler: Siswi Kristen Sekolah di Madrasah Islam Dapat Bantuan, Rekam Jejak Ketua KPK Baru

Kisah Nadia, siswi Kristen yang mengenyam pendidikan di  sekolah Islam madrasah, menjadi salah satu berita yang ramai dibaca pembaca di laman News VIVA sepanjang kemarin.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024