Fakta Baru Kasus Mutilasi, Angela Dibunuh di Apartemennya Sendiri pada 2019

Jenazah Angela korban mutilasi di Bekasi dimakamkan di TPU Kampung Kandang.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Foe Peace Simbolon

VIVA Kriminal – Angela Hindriati (54), korban pembunuhan dan mutilasi, ternyata dibunuh di unit apartemennya sendiri di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, pada tahun 2019 lalu. 

Polisi Buru 7 Tersangka Lagi Terkait Kasus Pembunuhan Eks Prajurit TNI Diduga Diotaki Serka HS

"Terkait korban Angela untuk fakta baru adanya temuan yang dilakukan penghilangan nyawanya ini oleh tersangka ini pada tahun 2019. Kemudian terkait di mana dilakukannya itu di Apartemen Taman Rasuna," ujar Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Trunoyudo Wisnu Andiko, di Markas Polda Metro Jaya, Kamis, 26 Januari 2023.

Namun, terkait dimana lokasi pelaku bernama Ecky Listiyanto (34) memutilasi korban masih didalami penyidik. Usai membunuh korban di sana, Ecky dua kali memindahkan jenazahnya sebelum tertangkap di kontrakan yang disewa di kawasan Bekasi.

Pemuda di Kapuas Hulu Bunuh Ibu Kandung Gegara Minta Motor dan Nikah Tak Dikabulkan

Jasad seorang wanita yang ditemukan tewas dalam kondisi dimutilasi.

Photo :
  • Istimewa

"Jadi, sekira Agustus dilakukan pembunuhan. Kemudian, Desember 2019, dipindahkan ke daerah Mustika Jaya, Kota Bekasi. Selanjutnya Mei 2021 tersangka Ecky pindah ke kontrakan di daerah Tambun, Bekasi," katanya.

Kapolda Metro Jaya Mutasi Jabatan Kasat Reskrim hingga Narkoba, Ini Daftarnya

Sebelumnya diwartakan, geger jasad seorang wanita ditemukan mengenaskan dalam kondisi dimutilasi. Jasad itu ditemukan di rumah kontrakan, di Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jumat dini hari, 30 Desember 2022.

Dalam kasus ini, polisi sudah mengamankan pelaku yakni Ecky. Aksi Ecky terbilang sadis karena potongan tubuh korban mutilasi disimpan dalam dua boks kontainer di kontrakan yang disewa pelaku.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Ade Ary Syam Indradi.

Kronologi Perampokan Bersajam saat Macet di Tol Tanjung Priok, Ponsel Korban Dibawa Kabur

Para pelaku mengacungkan senjata tajam saat mengadang mobil korban.

img_title
VIVA.co.id
4 Januari 2025