Lolos Dari Maut, Ujang Zaenal Cerita Ngerinya Hampir Mati Diracun Wowon
- Tangkapan layar akun Youtube tvOne
VIVA Kriminal – Ujang Zaenal menjadi salah satu korban selamat dari aksi pembunuhan berantai yang dilakukan Wowon cs. Diketahui, Ujang sempat menenggak kopi berisi racun yang sengaja diletakkan Solihin di pagar rumahnya atas perintah Wowon.
Ujang awalnya mengira, kopi tersebut diambil dari warung sembako miliknya. Sehingga, ia langsung membawa masuk ke dalam rumah dan menyeduhnya.
"Saya bawa ke dalam dan langsung saya seduh, kirain itu kopi dari warung kan saya punya warung. Ternyata kopi itu bukan dari warung. Jadi saya seduh 3/4 gelas, langsung saya minum sedikit tapi kok beda rasanya," kata Ujang seperti dikutip VIVA dari tayangan tvOne, Selasa, 24 Januari 2023.
Selepas meminum kopi tersebut, Ujang mengaku dirinya merasakan keanehan seperti kepala yang tiba-tiba pusing, tangan bergetar hingga pernafasan yang tersendat. Ujang tidak mengingat apa yang terjadi setelah itu, sebab dirinya sudah pingsan.
"Satu menit kemudian enggak kerasa puyeng kepala, tangan bergetar dan jantung ini kayaknya turun naik gitu, pernapasan juga tersendat. Nah dari  situ saya langsung ke kamar, menjatuhkan diri sampai saya enggak ingat lagi," bebernya.
Ujang mengatakan dirinya sempat merasa ada kejanggalan dibalik kopi yang ia seduh dan minum tersebut. Biasanya, kata Ujang, ia mengeluarkan tenaga sedikit untuk membuka kopi sachet.Â
"Kopi itu kan otomatis kesukaan saya, cuma saat dibuka itu gampang sekali enggak seperti biasanya. Kalau kopi ambil dari warung harus pake tenaga sedikit, ini gampang sekali dibukanya, oh udah dibuka," tandas Ujang.
Sebelumnya diberitakan, Wowon Cs ternyata sempat melakukan percobaan pembunuhan terhadap tetangganya yang bernama Ujang Zaenal.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, mengatakan fakta itu terungkap setelah pihaknya melakukan pemeriksaan terhadap Wowon dan Solihin alias Duloh.Â
"Atas keterangan kedua tersangka dan dikonfirmasi dengan keterangan korban, bahwa tersangka atas nama Solihin melakukan percobaan pembunuhan terhadap tetangga tersangka Ujang Zaenal atas perintah Wowon alias Aki," kata Trunoyudo dalam keterangannya, Minggu, 22 Januari 2023.
Kata Trunoyudo, Solihin berusaha membunuh Ujang Zaenal dengan cara memasukkan dua bungkus racun ke dalam satu bungkus kopi. Disebutkan, kopi tersebut diletakkan di pagar depan rumah Ujang.
Ujang lantas mengonsumsi kopi tersebut. Akibat kopi beracun itu, Ujang kemudian dirawat selama empat hari di Rumah Sakit dr Hafiz, Cianjur. Syukurnya dia selamat dari insiden pembunuhan berencana. "Korban sempat dirawat 4 hari di RSDH Cianjur," bebernya.
Trunoyudo mengungkap, upaya pembunuhan terhadap Ujang dilakukan dengan tujuan membuang sial. Namun ternyata upaya Wowon menghabisi Ujang gagal dan Ujang masih dapat diselamatkan.
"Alasannya adalah untuk membuang sial pasca kejadian pembunuhan Bekasi, dengan cara membunuh orang yang bermusuhan dengan sang eksekutor," tandasnya.