Tega! Pria di Cengkareng Siram Istri dan Anaknya Pakai Air Keras Hingga Tewas

Ilustrasi penyiraman air keras
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA Kriminal – Entah apa yang ada didalam benak pria bernama Rizal alias Ahmad (48). Dia tega menyiram istrinya yang bernama Santi (31) dan anaknya K (1 tahun 8 bulan) dengan air keras.

Polisi Amankan 3 Pelaku Buntut Remaja Tawuran Hingga Menelan Korban Jiwa

Kejadiannya di kawasan Kapuk, Cengkareng, Jakarta Barat. Peristiwa itu terjadi Senin, 26 Desember 2022 kemarin sekira pukul 13.00 Wib. Kapolsek Cengkareng, Komisaris Polisi Ardhie Demastyo membenarkan adanya kejadian ini.

"Telah terjadi kejadian penyiraman dengan menggunakan air keras oleh suami korban, kedua korban meninggal dunia," ujar Ardhie dikonfirmasi, Selasa 27 Desember 2022.

Massa Pendukung Paslon Rampas Kotak Suara di Pilkada Mamberamo Tengah, Honai Dibakar

Ilustrasi air keras.

Photo :
  • Pixabay/Alexas_Fotos

Buntut tindakannya tersebut, lanjut Ardhie, kedua korban mengalami luka bakar serius. Istrinya mengalami luka di bagian wajah dan tangan. Anaknya lebih parah lagi. Dia mengalami luka di wajah dan badan.

Denny Sumargo Berencana Ambil Alih Uang Donasi Agus Salim Rp1,3 M

"Untuk ibu kena bagian muka dan tangan sebelah kiri. Anaknya, satu tahun, kena di bagian dada tapi sebelah kanan," katanya.

Peristiwa sadis ini terungkap setelah korban Santi berlari keluar rumah sambil berteriak minta tolong. Korban Santi meminta bantuan kepada tetangganya dan mengatakan bahwa dirinya telah disiram dengan menggunakan air keras oleh suaminya, Rizal.

Selanjutnya, tetangga serta warga sekitar membawa korban bersama anaknya ke RSUD Cengkareng untuk perawatan medis akibat korban mengalami luka bakar serius di bagian muka dan tangannya.

Tapi, nasib berkata lain. Ibu dan anak ini meregang nyawa. Bocah K meninggal lebih dulu kemudian disusul Santi. "Anaknya meninggal sebelum magrib, ibunya meninggal sekitar pukul 20.30 WIB," kata dia.

Kabid Penanganan, Peralatan dan Logistik BPBD Sumut, Sri Wahyuni Pancasilawati.(B.S.Putra/VIVA)

BPBD Catat Becana Alam di Sumut Tewaskan 31 Orang

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumatera Utara mencatat 31 orang meninggal dunia akibat bencana alam dari tanah longsor hingga banjir bandang. Kepala Bidang (K

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024