Terekam CCTV, Begini Detik-detik 2 Tahanan Polsek Tambun Kabur

Ilustrasi penjara
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Novrian Arbi

VIVA Kriminal – Kamera closed circuit television (CCTV) merekam detik-detik dua orang tahanan Polsek Tambun melarikan diri pada Minggu, 27 November 2022 lalu.

Polisi Selidiki Superstar Fitness terkait Dugaan Penipuan ke Member

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Endra Zulpan mengatakan berdasarkan rekaman kamera CCTV, sekira pukul 11.11 WIB kedua tahanan tampak merusak engsel pintu sel yang terbuat dari besi. 

"Merusak engsel pintu bagian bawah yang terbuat dari besi hollow," ujar Endra Zulpan kepada wartawan, Senin, 12 Desember 2022.

3 DPO Bandar Judi Online Komdigi Kembali Dibekuk, Total Tersangka Jadi 22 Orang

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan

Photo :
  • VIVA/FO

Perusakan itu, kata dia, diduga dilakukan dengan menggunakan alat bukan dengan tangan kosong. Mereka lantas menuju ke ruang CCTV. Kebetulan pintunya tidak terkunci. Keduanya kemudian nekat meloncat keluar dari lantai dua.

DPO Kasus Judi Online yang Libatkan Pegawai Komdigi Bertambah jadi 6, Ada yang Bandar

"Selanjutnya, (engsel pintu) ditarik menggunakan tangan sehingga terbuka. Kemudian, kedua tahanan keluar menuju ke ruang CCTV dan meloncat ke luar melalui jendela. Selanjutnya turun ke lantai satu dan melarikan diri ke arah belakang Polsek Tambun," katanya.

Sebelumnya diberitakan, kasus tahanan kabur kembali terjadi di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Jika sebelumnya terjadi di Polsek Jatiasih, kali ini kejadiannya di Polsek Tambun. 

Kamera CCTV

Photo :
  • https://unsplash.com/photos/5nViCpP2L6w

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Endra Zulpan membenarkan adanya kejadian ini. Meski begitu, dia tidak merinci lebih jauh. "Benar (ada dua tahanan Polsek Tambun kabur)," ujar dia kepada wartawan, Senin, 12 Desember 2022.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya