Kopda M Diduga Otak Penembakan Istri, Jenderal Dudung: Cari Secepatnya

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman saat sidak minyak goreng curah di Pasar Anyaar, Kota Bogor, Jawa Barat, Senin, 30 Mei 2022.
Sumber :
  • ANTARA/Linna Susanti

VIVA Kriminal – Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman telah memerintahkan Pangdam IV Diponegoro, Danpuspom TNI AD dan Asintel untuk mencari Kopda Muslimin yang diduga sebagai dalang penembakan istrinya Rina Wulandari di Jalan Cemara III Banyumanik Semarang Senin, 18 Juli 2022 lalu.

Kronologi Gugurnya Anggota Polri Briptu Iqbal Anwar Ditembak KKB di Yalimo

"Ini kan baru diduga oknum suaminya dan sekarang masih dalam proses pencarian. Saya sudah perintahkan Pangdam koordinasi dengan Kapolda agar segera, bahkan Danpuspom, Asintel, mungkin yang bersangkutan sudah tidak di Jawa Tengah, sudah di daerah lain untuk segera dilakukan pencarian secara cepat," kata Jenderal Dudung dalam jumpa pers di Polda Jateng, Senin, 25 Juli 2022.

Jenderal Dudung memastikan pihaknya akan transparan dalam mengusut kasus yang melibatkan oknum anggota TNI AD. "Kita transparan kepada anggota yang melanggar akan dihukum tentunya dengan seberat-beratnya," ujarnya

Anggota Satgas Damai Cartenz Briptu Iqbal Anwar Tewas Ditembak KKB di Yalimo

KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurrachman saat jumpa pers penembakan istri TNI

Photo :
  • Youtube Polda Jateng

Sementara Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi memastikan pihaknya sudah mengamankan 5 orang tersangka kasus penembakan istri anggota TNI di Semarang. Para pelaku berhasil ditangkap di lokasi berbeda dan diketahui motifnya hanya dalam 4 hari. 

TNI AL Bongkar Pagar Laut Misterius di Perairan Tengerang

"Ini akan kita kembangkan kepada pleger, pesuruh, dalam hal ini suami korban. Tim masih berusaha untuk ungkap. Oleh karena itu saya imbau kepada suami korban yang diduga ini masih dalam pencarian kita untuk segera menyerahkan diri, sebelum tim melakukan tindakan tegas kepada yang bersangkutan," kata Kapolda.

Sebelumnya, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menyebut anggota TNI dari satuan Arhanud Kopral Dua (Kopda) M sebagai dalang penembakan perempuan berinsial RW, yang notabene adalah istrinya sendiri di Jalan Cemara III, Kelurahan Padangsari, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang pada Senin, 18 Juli 2022.  
   
"Yang masih hilang adalah master mind-nya ini yaitu suami korban sendiri, karena dari semua keterangan saksi menunjuk ke suami korban Kopral Dua M," kata Andika.

Andika menegaskan pelaku akan diganjar hukuman setimpal. Khusus untuk oknum anggota TNI, mantan Pangkostrad itu memastikan pelaku tak hanya dijerat pasal-pasal dalam KUHP, tapi juga KUHP militer. "Kami pastikan masalah ini ditangani secara proporsional," tegasnya

Laporan: Teguh Joko Sutrisno

Kendaraan yang diduga milik Brigjen TNI (Purn) Hendrawan Ostevan yang tenggelam

Kondisi Mobil Jenderal Pensiunan BIN saat Ditemukan di Perairan Marunda

Mobil Brigjen TNI (Purn) Hendrawan Ostevan, pensiunan perwira tinggi dan mantan anggota BIN ditemukan di perairan Marunda, Jakarta Utara.

img_title
VIVA.co.id
19 Januari 2025