3 Terduga Pengeroyokan Rico Valentino Teridentifikasi

Putra Siregar dan Rico Valentino Ditahan
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA - Polisi mengklaim sudah mengidentifikasi pelaku pengeroyokan terhadap artis Rico Valentino di luar Kafe Kode, Jakarta Selatan.

Massa Pendukung Paslon Rampas Kotak Suara di Pilkada Mamberamo Tengah, Honai Dibakar

Nanti Dipanggil

"Ada beberapa orang yang teridentifikasi melakukan (pemukulan) itu ya nanti dipanggil," kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Selatan, Ajun Komisaris Besar Polisi Ridwan Soplanit, kepada wartawan, Kamis, 12 Mei 2022.

Kasus Penganiayaan Terhadap Murid, Guru Honorer Supriyani Divonis Bebas

Putra Siregar dan Rico Valentino pakai baju tahanan

Photo :
  • Istimewa

Berdasar Keterangan Saksi

Pria di Pulogadung Sadar dan Tanpa Pengaruh Alkohol Aniaya Pengendara Mobil hingga Tewas

Mantan Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Metro Menteng itu menyebut, total ada tiga orang diduga mengeroyok Rico Valentino. Hal ini berdasar hasil keterangan saksi, pun bukti petunjuk lain di lokasi kejadian.

Baca juga: Polisi: Nur Alamsyah Tak Terlibat Kasus Pengeroyokan Rico Valentino

Naikkan Perkara ke Penyidikan

Ketiga terduga pelaku tersebut bakal dimintai keterangan pekan ini. Pihaknya akan segera menaikkan status kasus ke penyidikan hingga penetapan tersangka.

"Ada tiga orang yang berdasarkan saksi-saksi dari pihak yang saat itu ada di TKP (Tempat Kejadian Perkara) memang menjurus ke tiga orang itu. Kami sudah panggil, sudah kami lakukan pemanggilan dan itu akan terus berjalan. Dalam waktu dekat kami panggil dan kita akan naik tingkatkan ke sidik (penyidikan)," ujarnya.

Dia menambahkan tiga terduga pelaku pengeroyokan Rico Valentino bukan bagian dari kelompok Nur Alamsyah, yang sebelumnya dipukul oleh Rico Valentino dan Putra Siregar di dalam kafe. Mereka pun bukan kalangan artis.

"Bukan publik figur," katanya lagi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya