Polisi Gagalkan Penyelundukan 279 Kg Ganja dari Sumatera

Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, gagalkan pengiriman ganja 279 kg.
Sumber :
  • VIVA/Andrew Tito

VIVA – Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, kembali gagalkan pengiriman ratusan paket ganja dari Sumatera dengan sasaran edar Pulau Jawa dan Jakarta, dengan menggunakan truk. Kasat Narkoba Polres Metro Jakbar, Kompol Danang Setiyo Pambudi mengatakan, dari kasus tersebut pihaknya menyita sebanyak 279 kg ganja yang ada di dalam truk.

Tanam Puluhan Pohon Ganja di Cengkareng, Pria Ini Terancam Hukuman Seumur Hidup

"Penyidik Satnarkoba Polres Metro Jakbar berhasil menggagalkan upaya distribusi yang kita duga ini adalah ganja," ujar Danang dikonfirmasi, Senin 4 Oktober 2021.

Dalam kasus ini Danang mengatakan pihaknya mengamankan tiga orang tersangka, dia orang yang diketahui sebagai kurir asal Medan, dan satu orang sebagai penerima ratusan paket ganja tersebut yang tertangkap di kawasan Bekasi.

Penyelundupan 11 Karung Ganja Seberat 272 Kg dari Aceh Digagalkan, Dua Pelaku Diamankan

Selanjutnya tiga orang tersangka, berikut barang bukti ratusan paket ganja, dan sebuah truk dibawa ke Mapolres Metro Jakarta Barat guna penyelidikan lebih lanjut.

"Pelaku dan barang bukti truk besar dibawa ke Polres Metro Jakbar untuk jalani pemeriksaan," ujarnya.

Simpan Ganja 5 Karung di Rumah, Perempuan Paruh Baya di Papua Diciduk Polisi

Sementara itu dalam hal ini Danang belum bisa menjelaskan secara detail terkait bagaimana peredaran ratusan kilogram ganja ini. Danang menjelaskan hingga kini anak buahnya masih bekerja keras melakukan penyelidikan secara maksimal.

“Masih kita selidiki mendalam,” ujarnya.

Kanwil Bea Cukai Sulbagsel musnahkan narkotika

Pemusnahan 6,2 Kilogram Ganja oleh Kanwil Bea Cukai Sulbagsel dan BNNP Sulawesi Selatan

Pemusnahan ini bentuk sinergi penindakan antara Bea Cukai dan BNNP. Semoga sinergi ini dapat berkelanjutan, dan mampu mencegah pemasukan dan peredaran barang terlarang.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024