Hilang 3 Hari, Siswi SD Berkaos Micky Mouse Ditemukan Tewas di Kebun

Ilustrasi penemuan mayat.
Sumber :

VIVA – Tiga hari dilaporkan tidak pulang ke rumahnya, seorang siswi Sekolah Dasar (SD) berinisial FAW ditemukan tewas di kebun milik warga yang berada di Dusun V Desa Sitolubanua, Kecamatan Bawalato, Kabupaten Nias, Sumatera Utara.

Helikopter Tempur Iran Jatuh, Jenderal Garda Revolusi-Pilot Tewas

"Jasad korban ditemukan Senin siang, 13 September 2021, sekitar pukul 13.30 WIB," ucap Paur Subbag Humas Polres Nias Aiptu Yadsen F Hulu, Selasa 14 September 2021.

Yadsen menjelaskan penemuan jasad korban, setelah pihak keluarga mencari pelajar itu ke areal perkebunan tersebut. "Saat pencarian, warga mencium aroma tidak sedap. Ternyata berasal dari jasad korban," kata Yadsen.

Pecinta Alam Asal Semarang Tewas di Hutan Mojokerto, Jasad Dikerubungi Tawon

Yadsen mengungkapkan korban tidak pulang sejak Jumat 10 September 2021. Kemudian, dilakukan pencarian Minggu 13 September 2021. Namun, Fitri tak juga ditemukan. Kemudian ia dinyatakan hilang dan keluarga pun membuat laporan ke Polsek Bawolato. 

Setelah mengetahui korban telah meninggal, selanjutnya Kadus V Desa Sitolubanua Eman Rifyu Halawa menginformasikan temuan itu kepada pihak Polsek Bawalato. Setelah mendapatkan laporan, personel Polsek Bawalato datang bersama dengan pihak Puskesmas Bawalato ke lokasi.

Israel Serang Warga Sipil Palestina, 55 Orang Tewas 192 Luka-luka dalam 24 Jam

"Posisi korban saat ditemukan dalam keadaan telungkup di dalam parit dan di atas korban tertutupi dengan rumput dan daun pisang dan kemudian dibersihkan. Selanjutnya mayat korban di bawa ke Puskesmas Bawalato untuk dilakukan pemeriksaan," ujar Yadsen. 

Karena kondisi jasad korban yang sudah mulai membusuk, jasad korban pun dibawa ke RSUD Thomsen Gunungsitoli untuk di visum luar. Hasilnya, karena tubuh korban mulai membusuk, penyebab kematian korban tidak dapat dipastikan dengan cara visum luar.

"Selanjutnya akan dilakukan autopsi untuk mengetahui penyebab kematian korban dan memeriksa saksi-saksi," paparnya. 

Dari lokasi penemuan, petugas turut mengamankan barang bukti diantaranya pakaian korban seperti satu helai celana pendek warna merah bergaris hijau yang dipakai korban, satu helai baju kaos oblong warna hitam campur warna putih dengan motif gambar Micky Mouse, satu helai celana dalam korban, satu helai BH korban. 

"Penyebab kematian korban masih dalam penyelidikan tim gabungan Polsek Bawolato dan Sat Reskrim Polres Nias. Sedang dilakukan penyelidikan untuk mengungkapnya," kata Yadsen.

Baca juga: Pengakuan Kepala Sekolah Tajir Punya Harta Rp1,6 Triliun

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya