Alami Gangguan Jiwa, Yakub Bacok Paman Pakai Golok hingga Tewas

Lokasi peristiwa diberi garis polisi. (Foto Ilustrasi)
Sumber :
  • ANTARA/Gunawan Wibisono

VIVA – Usli (54), pria asal Kabupaten Tangerang tewas di kediamannya, Kampung Rawa Beureum, Kecamatan Sepatan Timur. Korban ditemukan tewas karena diduga kehabisan darah karena luka bacokan.

Oknum TNI Diduga Terlibat Pembunuhan Pria di Deliserdang Terancam Hukuman Mati

Kasubag Humas Polres Metro Tangerang Kota, Kompol Abdul Rachim mengatakan, korban ditemukan tewas pada Kamis, 3 Juni 2021 pukul 19.00 WIB di dalam kamarnya.

"Betul, korban tewas di rumahnya setelah kehabisan darah, karena mengalami luka bacok cukup parah di bagian tangan," kata Abdul saat dikonfirmasi, Sabtu, 5 Juni 2021.

Deretan Kasus Polisi 'Pencabut Nyawa' Sepanjang 2024, Tembak Mati Rekan hingga Ibu Kandung

Abdul menjelaskan, kejadian itu berawal setelah, Yakub (40) yang berstatus keponakan korban mendatangi rumahnya. Saat itu, pelaku yang sudah membawa satu buah senjata tajam jenis golok, langsung mencari korban.

"Pelaku langsung mencarinya dan mendapati korban tengah tertidur. Di sanalah, korban langsung membacok pamannya," ujarnya.

Oknum TNI Diduga Terlibat Pembunuhan Pria di Deliserdang, Mayatnya Dibuang ke Kolam

Melihat pamannya bersimbah darah, korban pun langsung kabur. Hingga akhirnya korban ditemukan ponakan yang lainnya dan dibawa ke rumah sakit. Namun, nyawa korban tidak tertolong karena kehabisan darah.

"Sempat dibawa ke rumah sakit, tapi tidak tertolong," tutur Abdul.

Sementara, dari hasil pemeriksaan, pelaku melakukan tindak pidana tersebut lantaran diduga mengalami gangguan jiwa usai permasalahan harta warisan dengan korban.

"Pelaku ini mengalami gangguan jiwa. Dan, infonya juga dia seperti itu karena masalah harta warisan, tapi ini masih kita selidiki," ujarnya.

Pelaku pun telah berhasil diamankan dengan yang nantinya akan dikenakan pasal 351 KUHPidana dengan ancaman 5 tahun penjara.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya