Bawa Pistol Mainan, Oknum TNI Gadungan Ditangkap di Cempaka Putih

Ilustrasi pistol mainan
Sumber :
  • VIVAnews/Zahrul Darmawan

VIVA – Aparat kepolisian berhasil mengamankan seorang oknum anggota TNI gadungan di Jalan Letjen Suprapto, Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Penangkapan tersebut dilakukan saat Operasi Patuh Jaya 2020 tengah berlangsung. 

Koboi Penodong Kuli Bangunan Jadi Tersangka, Airsoft Gun Disita

Video penangkapan oknum anggota TNI gadungan tersebut tengah viral di media sosial. Oknum TNI gadungan berinisial S ini membawa pistol mainan dan senjata laras panjang.

Baca juga: Menipu dan Nikahi Gadis di Purwokerto, Pria Ini Nyaru Jadi Perwira TNI

Pengguna Sabu di Bali Ditangkap, Simpan Pistol dan Pin BNN

Pada saat ditangkap, oknum anggota TNI gadungan ini juga mengenakan seragam yang berbeda. Ia memakai celana loreng dan mengenakan baju yang mirip seragam dinas harian TNI Angkatan Darat. Oknum anggota TNI gadungan ini ditangkap karena aparat mencurigai seragam yang tidak sesuai tersebut.

Dandim 0501/JP BS Kolonel (Inf) Luqman Arief membenarkan kejadian tersebut. Saat ini sudah ditangani oleh pihak TNI.

Koboi yang Todong Pistol ke Kuli Bangunan di Pondok Indah Ditangkap

"Informasinya begitu. Tapi setelah diperiksa, oknum anggota TNI gadungan ini ternyata anggota Wanra. Saat ini kami tangani," ujar Luqman ketika dikonfirmasi, Kamis 23 Juli 2020. (art)

Pria paruh baya bak koboi di Pondok Indah ditangkap polisi.

Tampang Koboi Paruh Baya Penodong Kuli Bangunan di Pondok Indah

Pria paruh baya RPB ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka karena aksinya bak koboi menodongkan pistol.

img_title
VIVA.co.id
15 Februari 2022