Perampok Toko Emas di Taman Sari Dua Kali Muntahkan Timah Panas

Ilustrasi olah TKP di toko emas
Sumber :
  • VIVA / Sherly (Tangerang)

VIVAnews - Perampok bersenjata api yang beraksi di toko emas Cantik di Pasar Pecah Kulit, Taman Sari, Jakarta Barat dua kali menembakan senjata apinya.

Detik-Detik Cewek Rampok Mobil Isi 5000 Kg Ikan Seharga Rp573 Juta di Penjaringan

Pertama di toko mas itu sendiri. Di mana saat dia datang kemudian disambut karyawan toko. Di sana pelaku menembakkan senjata apinya.

"Menembakkan senjata hingga mengenai lampu toko dan pecah," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus saat dikonfirmasi, Jumat 28 Februari 2020.

Melawan Polisi, Maling yang Gondol Perhiasan Rp350 Juta di Bekasi Ditembak

Tembakkan kedua diletuskan ketika hendak kabur usai beraksi. Pelaku sempat dihalangi sekuriti dan seorang pemulung. Karena panik, lantas pelaku menembak sembarang. Alhasil, kaki si pemulung tertembak.

*Pelaku menembakkan senjata dan mengenai kaki petugas sampah yang saat ini diduga dibawa ke Rumah Sakit Husada," katanya.

Detik-detik Pria di Tanah Abang Ditembak hingga Jatuh, Motor Dibawa Kabur Pelaku

Polisi sendiri menyita selongsong peluru dari toko emas. Kemudian, ada juga patahan gagang senpi jenis revolver. Lalu polisi juga menyita kursi plastik yang dipakai pelaku dalam aksinya. Tak ketinggalan polisi juga menyita rekaman kamera Closed Circuit Television toko emas.

Sebelumnya diberitakan, perampok bersenjata api beraksi di toko emas Cantik di kawasan Pasar Pecah Kulit, Taman Sari, Jakarta Barat, Jumat, 28 Februari 2020 siang.

"Iya benar (ada perampokan)," ujar Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat, Komisaris Polisi Teuku Arsya Khadafi saat dikonfirmasi wartawan, Jumat, 28 Februari 2020.

Kejadian terjadi usai salat Jumat. Pelaku sempat menembak senjata api yang mengenai kaki seorang petugas sampah. Saat itu pelaku hendak kabur karena dikejar usai aksinya gagal. Karena panik, dia pun menembakkan senpi.

Truk bermuatan 5 ton ikan yang dirampas seorang wanita dan seorang pria, di Penjaringan, Jakarta Utara.

Polisi Tangkap Dua Pelaku Perampasan Truk Bermuatan 5 Ton Ikan di Penjaringan

Para pelaku meminta bos truk itu untuk menebus truk berserta isinya.

img_title
VIVA.co.id
6 Desember 2024