Aulia Reka Ulang Pembunuhan Suami dan Anak TirI

Reka ulang adegan pembunuhan suami dan anak tiri
Sumber :
  • VIVAnews / Foe Peace

VIVA – Reka ulang adegan atau rekonstruksi kasus pembunuhan ayah-anak bernama Edi Chandra Purnama alias Pupung Sadili (54) dan M. Adi Pradana alias Dana (23) dipadati warga.

Hunian Student Residence PP Properti di Depok Lengkapi Infrastruktur Berkelanjutan

Baik pengunjung Mal Kalibata City dan penghuni Apartemen Kalibata City nampak berbondong-bondong berkerumun ingin melihat otak pembunuhan kasus ini yang tak lain adalah Aulia Kesuma (35).

Mereka memeragakan detik-detik Aulia menyusun rencana pembunuhan terhadap suami dan anak tirinya itu. Diketahui Apartemen Kalibata City adalah tempat Aulia menyusun rencana jahatnya bersama dengan dua eksekutor yang disewanya.

Heboh Ivan Sugiamto Keluyuran di Luar Tahanan, Ini Kata Kejari Surabaya

Warga nampak mengabadikan momen ini dengan ponselnya, mulai dari anak-anak, hingga orang dewasa. Salah seorang pengunjung mal bernama Idba (25) misalnya mengaku penasaran dengan keramaian di sana. Ia sampai menunda makan siangnya karena rasa penasaran sedang ada apa.

"Dikasih tahu ternyata ada adegan ulang kasus pembunuhan. Ternyata kasus pembunuhan yang ayah dan anak yang dibakar istrinya," kata dia di Apartemen Kalibata City, Kamis 5 September 2019.

Bareskrim Ringkus Pelaku Deepfake Mengatasnamakan Prabowo, Begini Modusnya

Reka ulang adegan dimulai dengan adegan ketika Aulia ke apotek . Diduga di situlah Aulia membeli obat tidur untuk membuat korban Edi tertidur sehingga aksi dua eksekutor membunuh Edi berjalan lancar. Setelahnya adegan dilanjut ke Alfa Express. Setelahnya dia bertemu dengan dua eksekutor yakni Kusmawanto Agus dan Muhammad Nur Sahid di mobilnya masih di kawasan apartemen.

Saat di dalam mobil itulah rencana pembunuhan dilakukan. Dua eksekutor pun memeragakan perannya di sini. Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Argo Yuwono menambahkan, rekonstruksi dilakukan guna menyamakan keterangan antara tersangka dan fakta-fakta yang ada di lapangan. Setelah dari apartemen, rekonstruksi akan dilanjut ke kediaman Edi di Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

"Kegiatan rekonstruksi hari ini untuk menyamakan keterangan tersangka dan fakta di lapangan," ucap Argo menambahkan.

Gus Rofi'i Mukhlis Dalam Debat Kasus Pager Laut di tvOneNews

Pasang Badan Buat Aguan dan PIK 2 di Kasus Pagar Laut, Ini Profil Gus Rofi'i Mukhlis

Nama Gus Rofi’i Mukhlis mendadak menjadi sorotan publik setelah "pasang badan" untuk menyelamatkan pengembang properti ternama, Aguan, dalam kasus pagar laut di Tangerang

img_title
VIVA.co.id
24 Januari 2025