Polisi Penendang Pesepeda Motor Terancam Disanksi Fisik hingga Dipecat

Kepolisian Resor Metropolitan Kota Tangerang memeriksa dua anggotanya yang salah satunya diduga menendang pengendara sepeda motor saat razia lalu lintas.
Sumber :
  • VIVAnews/Sherly

VIVA – Kepolisian Resor Metropolitan Kota Tangerang menunggu hasil pemeriksaan terhadap dua personel Polisi Satuan Lalu Lintas yang satu di antaranya menendang pengendara sepeda motor di kawasan Cibadak, Cikupa.

Viral Mobil BMW Lawan Arus dan Tabrak Pengendara Motor di Duren Tiga, Polisi Turun Tangan

Jika berdasarkan hasil pemeriksaan kedua polisi itu terbukti melakukan tindakan di luar aturan, mereka akan disanksi tegas.

"Kalau terbukti salah, saya akan memberikan sanksi seperti tindakan fisik, administratif, sampai pencopotan jabatan atau keanggotaan Polri," kata Kepala Polres Kota Tangerang Kombes Pol Sabilul Alif di kantornya, Jumat, 30 Agustus 2019.

Tega Banget, Polisi Pukul Anak 13 Tahun Gegara Pakai Knalpot Brong

Polisi juga akan mengusut dan mencari penyebar video berdurasi 0,23 detik yang memperlihatkan sikap aparat saat menendang pengendara sepeda motor. "Supaya kita ketahui perkaranya, kita cari juga penyebarnya," ujarnya.

Kedua polisi yang dimaksud, masing-masing berinisial NW dan MDH, berpangkat Brigadir. Dalam video itu keduanya melakukan razia rutin. Mereka memberhentikan seorang pengendara dan terlihat tengah berbincang.

Sopir Truk Ugal-ugalan di Tangerang Terindikasi Konsumsi Obat Terlarang saat Berkendara

Kemudian, datang pengendara lain yang menggunakan knalpot bising melewati kedua petugas yang membuat salah satunya tiba-tiba menendangnya hingga terjatuh.

Terlihat dari video itu, si pengendara shock dan langsung bangkit untuk menepi, sementara sepeda motornya masih tergeletak di tengah jalan raya.

Ilustrasi senjata api pistol

Heboh Pemobil Koboi Todong Pistol ke Pengendara Lain di Tol Japek, Polisi Turun Tangan

Aksi arogansi pengemudi yang diduga menodongkan senjata api di jalan Tol Jakarta -Cikampek, Kabupaten Bekasi viral di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024