Pesawat Hilang Kendali, Nyaris Terjun ke Jurang

Pesawat Pegasus Airlines yang terperosok ke jurang di Turki.
Sumber :
  • Reuters

VIVA – Sebuah pesawat melenceng keluar dari bandara pacu di Turki. Pesawat itu nyaris terjun ke jurang dengan laut di bawahnya.

Enam Penumpang Diperkirakan Tewas Setelah Pesawat Rusia Jatuh

Pesawat Pegasus Airlines baru saja tiba di bandara Trabzon di pesisir laut hitam pada Sabtu larut malam. Pesawat tiba-tiba hilang kendali dan terperosok ke tebing serta nyaris terjun ke laut.

Pesawat yang mengangkut 168 penumpang dan kru itu dikabarkan berangkat dari Ankara. Seluruh penumpang dan awak kapal selamat. Mereka sudah berhasil dievakuasi.

Keluarga Cerita Kiprah Kapten Mirza yang Pernah Ikut Operasi Militer

Seorang penumpang mengaku terjadi kepanikan di dalam pesawat. "Kami terhempas ke samping. Bagian depan terperosok ke bawah, sedangkan bagian belakang pesawat terangkat. Terjadi kepanikan. Orang-orang berteriak-teriak, menjerit," ujar Fatma Gordu, seorang perempuan yang menjadi penumpang pesawat Boeing 737-800 itu seperti dikutip dari BBC, Senin 15 Januari 2018.

Gubernur Trabzon, Yucel Yavuz mengatakan, seluruh penumpang dalam pesawat berhasil selamat dan tidak ada yang terluka. Ia juga mengatakan peristiwa itu masih dalam penyelidikan.

Keluarga Ikhlaskan Kepergian Kapten Mirza Pilot Rimbun Air

"Bandara ditutup selama beberapa jam saat dilakukan penyelidikan," dia menambahkan.

Manajemen Pegasus Airlines mengatakan, saat mendarat di Trabzon, pesawat tersebut mengalami insiden terhempas di landasan pacu. (art)

Petugas pemadam kebakaran berupaya memadamkan api setelah sebuah jet tempur jatuh di Tabriz, Iran, 21 Februari 2022.

Pesawat Tempur Militer Iran Menimpa Sekolah, Tewaskan 3 Orang

Sebuah pesawat tempur F5 buatan AS yang digunakan militer Iran jatuh dan menimpa tembok sekolah di kota Tabriz, barat laut Iran.

img_title
VIVA.co.id
21 Februari 2022