Ibu Muda Kuntit Keluarga Kerajaan Inggris demi Kuliah Anak

Pangeran William dan Kate Middleton serta Pangeran Harry dan Meghan Markle
Sumber :
  • REUTERS/Hannah McKay

VIVA – Seorang ibu yang merupakan orangtua tunggal di Inggris rela menguntit perjalanan dan kegiatan keluarga Kerajaan Inggris selama musim Natal tahun ini. Karen Anvil bahkan sebelumnya sengaja belajar dan berlatih teknik mengambil foto dengan kamera ponsel agar bisa menjual file foto para anggota keluarga Kerajaan Inggris.

Jajak Pendapat Terbaru Ungkap Pangeran Harry dan Meghan Markle Tak Disukai di AS, Ini Alasannya!

Terbukti, usahanya tak sia-sia. Hasil jepretannya sebagian disebut dibeli oleh media atau pihak tertentu. Karen Anvil berhasil menjual hak salinnya.

Dilansir laman Metro, perempuan tersebut berhasil mengabadikan momen saat Pangeran William, Kate Middleton, Pangeran Harry dan tunangannya Megan Markle menghadiri ibadah Natal di salah satu gereja di Sandringham. Pada saat itu, awak media memang biasanya tak diperbolehkan meliput ibadah demi kekhusyukan.

Presiden Prabowo Disambut Perwakilan Kerajaan Inggris: Selamat Datang

Selain di ibadah, Anvil juga terus mengikuti kegiatan keluarga Kerajaan Inggris selama Natal di tempat-tempat umum untuk mendapatkan foto yang bagus dan layak jual.

Usai acara ibadah, dari jarak yang cukup dekat, ternyata Anvil yang baru berusia 39 tahun itu berhasil mengabadikan foto keempatnya yang sedang sama-sama tersenyum. Foto itu yang kemudian yang disebut paling laku dijual.

Aturan Makan Aneh yang Harus Ditaati Anak-anak Kerajaan Inggris, Apa Saja?

Anvil mengatakan, uang penjualan foto keluarga Kerajaan Inggris akan dia gunakan untuk menambah uang kuliah anaknya yang menempuh pendidikan di Universitas Rachel.

Anvil mengaku selama ini dia melakukan dua pekerjaan untuk menghidupi dirinya dan putrinya. Oleh karena itu menjepret keluarga Ratu Elizabeth II muncul di benaknya untuk mendapatkan tambahan uang. Hal itu ternyata berhasil.

Pangeran Harry dan Meghan Markle

Hubungan Pangeran Harry dan Kerajaan Inggris Makin Tegang, Ini Buktinya!

Meskipun ada pertemuan singkat dengan Raja Charles III tahun lalu, ketegangan tetap ada. Meski begitu, Harry menjaga hubungan dekat dengan keluarga dari pihak ibu.

img_title
VIVA.co.id
2 Januari 2025