Perahu Tumpangan Hanyut, Anak-anak Rohingya Tewas di Sungai
- REUTERS/Mohammad Ponir Hossain
VIVA.co.id – Sedikitnya 12 orang etnis Rohingya yang sebagian besar anak-anak tenggelam saat menyeberang dengan perahu nelayan menuju Cox's Bazar, Bangladesh. Polisi Bangladesh membenarkan adanya 12 orang pengungsi yang tenggelam dan tewas.
Diketahui lebih dari setengah juta warga Rohingya terpaksa ke luar dari Rakhine, Myanmar karena mengalami kekerasan dari militer setempat. Desa-desa mereka juga dibakar.
Sebagaimana dikutip dari laman Reuters, perahu tersebut tenggelam dekat wilayah Shah Porir Dwip di bagian selatan Bangladesh pada Minggu, 8 Oktober 2017. Tidak dipastikan jumlah pasti penumpang perahu nelayan itu namun diduga ada puluhan orang yang diangkut.
Petugas Polisi Bangladesh, Mohammed Mainuddin menyatakan bahwa ada 10 jasad anak-anak yang ditemukan akibat perahu tenggelam tersebut.
Sementara PBB sudah menyatakan adanya pembersihan etnis terhadap Rohingya di Myanmar. Namun otoritas Myanmar menolak hal tersebut dan beralasan bahwa yang mereka lakukan adalah pemberantasan terorisme menyusul adanya serangan militan Rohinga (ARSA) ke pos polisi di Arakan.