Motor Meledak di Depan Kantor Militer Yordania di Paris

Petugas militer Prancis berjaga di stasiun-stasiun di Paris
Sumber :
  • REUTERS/Charles Platiau

VIVA.co.id – Sepeda motor meledak dan tinggal menjadi rangka di salah satu bagian wilayah Paris. Kejadian itu berlangsung tepat di depan kantor militer Yordania di Paris, Prancis.

Yordania Akhirnya Bubarkan Ikhwanul Muslimin, Ikut Jejak Saudi

Dilansir Independent, otoritas Prancis menyebutkan, bahwa tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam insiden tersebut. Namun diketahui bahwa Paris tahun lalu menjadi korban teror. Bahkan tahun ini, disebutkan
ada upaya-upaya percobaan teror di Paris namun berhasil digagalkan aparat.

Hingga saat ini, polisi masih menyelidiki ledakan yang terjadi pada Rabu pagi, 4 Oktober 2017 tersebut. Sementara media Yordania, Petra mengutip Kementerian Luar Negeri Yordania menyebutkan, ledakan tersebut hanya menyebabkan kerusakan ringan fasilitas gedung.

Geger, Seorang Tentara Amerika Tewas Misterius di Yordania

"Motor tersebut meledak persis di depan gedung yang menjadi kantor atase militer. Sepertinya bukan spesifik ingin menyerang Yordania," kata Abdallah Alolaimat dari Konjen Yordania di Paris.

Penyelidikan masih berlangsung dan belum dipastikan soal keterkaitan kejadian ini dengan tindakan terorisme. Namun aparat militer diketahui kini menjaga ketat pusat-pusat aktivitas publik termasuk di stasiun-stasiun metro dan stasiun utama Kota Paris. (mus)

Meski Diprotes, Emmanuel Macron Lanjutkan Perubahan Skema Pensiun
Ilustrasi Asap dari ledakan besar bom di Kota Mogadishu, Somalia.

Ledakan Besar Guncang Pangkalan Militer di Yordania

Dilaporkan, ledakan itu disebabkan oleh korsleting listrik.

img_title
VIVA.co.id
11 September 2020