Aksi Heroik Polisi Gondol Bom Hanya Diganjar Rp10 Juta

Ilustrasi bom rakitan.
Sumber :
  • Reuters

VIVA.co.id – Seorang polisi di India rela berlari sejauh beberapa kilometer dengan membawa bom aktif seberat 10 kilogram di punggungnya. Ini demi menyelamatkan nyawa 400 murid sekolah.

Fakta-fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Pelaku Kabur Menggunakan Mobil Dinas

Kepala Polisi Abhishek Patel berusaha mengamankan bom tersebut dan membawanya di pundak. Ini terjadi di Chitora, desa di negara bagian Madhya Pradesh, India.

Dia kemudian melemparkan bom yang berukuran cukup besar tersebut yang akhirnya menyebabkan kerusakan pada radius 1500 kaki di saluran pembuangan.

Meutya Hafid Akui Kondisi Kantor Komdigi Mencekam saat Digeledah terkait Judi Online

Patel mengatakan hampir 400 siswa berada di sekolah saat bom tersebut dia temukan.

"Saya mengambil bom itu dari sekolah dan daerah perumahan untuk mengurangi bahaya kerusakan jika bom tersebut meledak," kata Patel, sebagaimana dilansir Metro, Rabu 30 Agustus 2017.

Gelar Pembekalan Kabinet di Akmil, Prabowo janji kunjungi Akademi AL, AU, dan Akpol

"Jika bom meledak maka akan menyebabkan kerusakan sebesar 500 Meter. Saya takut bom itu meledak jadi saya mengambilnya dari daerah padat penduduk," lanjutnya.

Patel mengakui hal ini adalah pengalaman pertamanya berurusan dengan bom. Ayah dua anak itu juga berkata bahwa dia sadar tindakannya berisiko maut.

"Saya melakukannya untuk menyelamatkan nyawa ratusan anak yang ada di sekolah. Mereka adalah masa depan kita," kata Patel.

Polisi dan tim gegana kemudian sampai di lokasi kejadian segera setelah menerima telepon pengaduan. Inspektur Jenderal Polisi, Sagar Saxena mengatakan akan menyelidiki kasus bom yang ditanam itu lebih lanjut.

Sebagai apresiasi atas keberanian Patel, Kepala Madhya Pradesh Shivraj Singh Chouhan memberikannya uang sebesar £607 atau setara dengan Rp10 juta. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya