Badai Hato Lumpuhkan Hong Kong
- REUTERS/Bobby Yip
VIVA.co.id – Ratusan penerbangan dan layanan transportasi, serta aktivitas publik di Hong Kong diperkirakan akan tutup pada Rabu, 23 Agustus 2017. Ini dilakukan untuk mengurangi dampak Badai tropis Hato yang melanda kota itu.
Ini merujuk pada laporan pemantau cuaca setempat yang telah memperkirakan bahwa badai Hato diperkirakan akan mendera Hong Kong dengan kecepatan mencapai 100 kilometer per jam ke arah Barat Hong Kong.
"Jika Hato mendekat, maka akan menimbulkan ancaman besar bagi Hong Kong," lapor pemantau cuaca setempat seperti dilansir Reuters.
Dalam perkiraan, saat ini kondisi angin di Pulau Waglan dan beberapa daerah Hong Kong mulai menunjukkan kecepatan, dengan rata-rata mencapai embusan maksimum antara 86 kilometer hingga 106 kilometer per jam.
Tak cuma itu, warga juga diingatkan akan kemunculan banjir untuk wilayah yang berada di dataran rendah.
Reuters juga melansir bahwa tidak akan ada aktivitas perdagangan di Pasar Keuangan Hong Kong. Aktivitas ini akan ditangguhkan sepanjang hari jika memang Badai Hato masih bertahan.
Begitu pun dengan aktivitas penerbangan. Kuatnya badai Hato membuat sejumlah maskapai khawatir. "Sangat mempengaruhi aktivitas penerbangan ke dan dari Hong Kong," kata juru bicara maskapai Cathay Pacific.