Mengenaskan, Ayah dan Anak Tewas Bersama Saat Perbaiki Kolam
- facebook.com/weissesroessl
VIVA.co.id – Seorang pria warga negara Australia dan anak laki-lakinya yang berusia 10 tahun tewas tersengat listrik, saat mencoba memperbaiki pompa kolam renang di rumah mereka di Thailand.
Jasad Andrew Fenwick yang berusia 66 tahun dan anaknya Jason ditemukan di dekat pompa di ruang penyimpanan keluarga di distrik Muang, Provinsi Rayong, tenggara Bangkok pada Senin siang waktu setempat, 14 Agustus 2017.
Saat ditemukan, Fenwick masih memegang kunci pas di tangan kanannya. Sementara itu, tangan kiri Jason mencengkeram gerbang besi. Anak laki-laki itu mengalami luka bakar di bagian tangan, tubuh dan wajahnya.
Dilansir The Guardian, Rabu 16 Agustus 2017, Wakil Ketua Investigasi, Kapten Kaweewuth Boonruang mengatakan, diduga Fenwick tersengat listrik saat memperbaiki pompa kolam. Sedangkan putranya mengalami nasib yang sama, setelah terkena arus listrik saat ia melewati genangan air di lantai.
Istri korban, Somrudi Krailob tidak berada di rumah pada saat kejadian dan insiden itu diberitahukan oleh tetangganya. Polisi tiba di rumah itu sesaat setelah putra bungsu Fenwick yang bernama Justin, ditemukan menangis oleh seorang penjaga kompleks perumahan tempat mereka tinggal. (asp)