Ibu Dokter Mau Lahiran, Malah Sempat Bantu Warga Melahirkan

Tim dokter bedah medis.
Sumber :
  • REUTERS/Carlos Garcia Rawlins

VIVA.co.id – Dokter Amanda Hess menjadi perhatian karena jasanya menyelamatkan seorang pasien yang melahirkan sementara dokter si pasien ternyata sedang cuti. Padahal pada saat itu, Hess sendiri sedang dalam persiapan akan melahirkan karena sudah mengalami kontraksi.

RS Ini Bantu 100 Kelahiran Bayi Sehat dari Para Ibu Positif Corona

Menurut laman independent, Amanda Hess pada saat itu mendapatkan informasi dari perawat di Pusat Kesehatan Frankfort, negara bagian Kentucky, Amerika Serikat, bahwa seorang wanita bernama Leah Johnson tiba-tiba harus
melahirkan lebih awal dari waktu yang diprediksi dokternya. Padahal dokter kandungan yang menangani Jhonson sedang cuti pada hari itu.

Mendengar hal itu, dokter Hess yang sudah berbaring di tempat tidur dan siap melahirkan langsung memakaikan jubahnya dan menggunakan sepatu boat untuk menghindarkan cairan ketuban yang mungkin jatuh akan mengotori lantai. Dia langsung mendatangi kamar Johnson dan membantu wanita itu melahirkan.

Bayi Ini Terlahir Sehat Meski Ibu Positif Corona

Setelah Johnson melahirkan bayinya, tak lama Hess yang juga diketahui sebagai ginekolog itu melahirkan bayi perempuan yang diberi nama Ellen Joyce. Ellen merupakan anak kedua sang dokter.

"Saya sangat beruntung dia (Hess) ada di situ. Sungguh orang baik yang punya niat membantu orang lain," kata Leah Johnson memuji keteguhan Amanda Hess. (ren)

Ibu Lahirkan Bayi dengan Berat 5,8 Kg Bikin Heboh
Alat Tes Kehamilan

Viral Wanita di Tasikmalaya Hamil 1 Jam, Apa yang Terjadi?

Kondisi tersebut ternyata cryptic pregnancy.

img_title
VIVA.co.id
20 Juli 2020