Pasangan Gay Muslim Pertama Menikah di Inggris
- REUTERS/Gonzalo Fuentes
VIVA.co.id – Pernikahan pasangan gay Muslim pertama digelar di Inggris. Jahed Choudhury (24 tahun) dan Sean Rogan (19 tahun) mengikat janji pernikahan mereka itu di wilayah Walsall, dengan menggunakan pakaian tradisional.
Pasangan yang telah menjalin hubungan spesial selama dua tahun ini, pertama kali bertemu saat Choudhury tengah menangis di sebuah bangku di Darlaston.
"Waktu itu saya mengalami overdosis dan saya menangis di bangku itu. Sean datang dan bertanya apakah saya baik-baik saja. Sejak itu kami saling berhubungan," kata Choudhury, seperti dikutip Metro, Selasa, 11 Juli 2017.
Choudhury bercerita, menjadi seorang Muslim gay yang terbuka membuatnya seperti seekor "kambing hitam", lantaran kerap merasa terjebak antara orientasi seksual dan keyakinannya.
Dia sempat mencoba untuk menyangkal orientasi seksualnya, mencoba mengonsumsi obat-obatan dan berziarah ke Arab Saudi dan Bangladesh.
Meski keluarga tidak hadir dalam upacara pernikahannya, Choudhury meyakini bahwa pernikahan tersebut merupakan kemajuan signifikan bagi komunitas Muslim dan LGBT.
"Keluarga saya tidak ingin datang pada hari itu, mereka tidak ingin melihatnya, terlalu memalukan bagi mereka," ujarnya.
Ia mengatakan bahwa beberapa keluarganya menolak orientasi seksualnya, dan menyebut hubungan cintanya dengan Sean sebagai suatu 'penyakit'.
"Saya ingin mengatakan kepada semua orang melalui hal ini bahwa tidak apa-apa. Kami akan menunjukkan kepada seluruh dunia bahwa Anda bisa menjadi gay dan Muslim," ucapnya. (ase)