Apes, Trump Lupa Pesan Hotel saat Hadiri KTT G20 di Jerman
- REUTERS/Carlos Barria
VIVA.co.id – Presiden Amerika Serikat, Donald John Trump, mengalami kejadian 'luar biasa' saat menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi 20 Negara (KTT G20) di Hamburg, Jerman.
Ia tidak mendapatkan hotel untuk menginap lantaran lupa melakukan reservasi. Alhasil, rombongan presiden AS ke-45 itu kelimpungan mencari tempat tinggal. Kejadian ini terjadi pada Kamis, 6 Juli waktu Jerman.
Mengutip situs BuzzFeed, Jumat, 7 Juli 2017, entah lupa atau bagaimana, Gedung Putih tampaknya 'lamban' dalam melakukan reservasi untuk Trump dan rombongan untuk menghadiri pertemuan puncak pemimpin dari 20 negara, yang dimulai hari ini.
Semua hotel mewah di Hamburg sudah penuh dipesan oleh para pemimpin dunia lainnya. Apesnya, hanya Trump - yang notabene taipan properti kelas kakap - yang tidak mendapatkan hotel dan kamar super nyaman.
Menurut koran lokal Jerman, Hamburger Abendblatt, awalnya, pemerintah AS ingin tinggal di Four Seasons. Akan tetapi, sudah dipesan oleh delegasi Arab Saudi sehingga Gedung Putih urung untuk menginap.
Laporan lainnya menyebutkan, sebelum pertemuan puncak, rombongan Trump harus tinggal di ibu kota Jerman, Berlin, kemudian terbang ke Hamburg dengan helikopter.
"Tapi, kami mendapat laporan bahwa dia (Trump) akhirnya menginap di rumah tamu resmi Gedung Senat di Hamburg. Sedangkan, rombongan lainnya tinggal di kantor Konsulat Jenderal AS di kota itu," kata seorang pejabat Hamburg.
Ini bukan kali pertamanya pemerintahan Trump mengalami masalah akomodasi.
Sebelumnya, Menteri Luar Negari Rex Tillerson pernah mengalami kejadian serupa saat menghadiri pertemuan Menteri Luar Negeri G20 di Bonn, Jerman, awal tahun ini.
Ia pun terpaksa menginap di sebuah sanitarium di desa kecil luar kota Bonn, yang dikenal dengan mata air panas.