Gembong Narkoba Dicokok Setelah 30 Tahun Buron

Polisi di Brasil saat menggelar razia di Kota Rio de Janeiro beberapa waktu lalu.
Sumber :
  • REUTERS/Sergio Moraes

VIVA.co.id – Setelah 30 tahun mengejar Luiz Carlos da Rocha, seorang gembong narkoba, Kepolisian Brasil akhirnya mengumumkan keberhasilan mereka menangkap buronan tersebut.

Kerasnya Keluarga Gareth Bale: dari Mafia Narkoba sampai Bintang Porno

Menurut polisi, Luiz Carlos da Rocha, yang selama masa penyamaran menggunakan nama Vitor Luiz da Moraes telah menjalani bedah plastik  untuk menghindari penangkapan.

Luiz Carlos da Rocha alias Vitor Luiz da Moraes dikenal sebagai pemimpin perusahaan besar kokain yang memiliki jaringan internasional. Menurut pihak berwenang, kokain produksi da Rocha diproduksi di hutan Bolivia, Kolombia, dan Peru. Hasil produksinya dipasarkan ke Amerika Serikat dan Eropa.

Sicario, Aksi Polisi Berantas Mafia Narkoba

Diberitakan oleh VOA, 2 Juni 2017, da Rocha juga menjadi pemasok utama kokain ke pedagang-pedagang narkoba yang kerap melakukan kekerasan di Sao Paulo dan Rio de Janeiro, Brasil.

Dalam beberapa penggerebakan, polisi telah menyita harta da Rocha yang bernilai USD10 juta, termasuk mobil-mobil mewah, pesawat terbang, tanah pertanian dan real estate lain. Namun, polisi yakin nilai harta pribadi da Rocha bisa mencapai USD100 juta. Mereka akan terus mencarinya dalam operasi tahap kedua terhadap gembong narkoba itu. (ren)

Jelang Natal dan Tahun Baru 2025, Menteri Dody Bakal Fungsionalkan Ruas Tol Klaten-Prambanan
Jaksa Anti Mafia Paraguay Marcelo Pecci tewas ditembak

Jaksa Anti Mafia Paraguay Tewas Ditembak di Kolombia

Marcelo Pecci (45) tewas ditembak saat tengah berbulan madu bersama istrinya di pulau Karibia, Kolombia. Presiden Paraguay mengecam aksi tersebut

img_title
VIVA.co.id
11 Mei 2022