Donald Trump Hilang Kesabaran atas Korea Utara

Presiden Donald Trump dan Presiden Korsel, Moon Jae-in, di Gedung Putih.
Sumber :
  • REUTERS/Carlos Barria

VIVA.co.id – Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengatakan, kesabarannya sudah habis melihat Korea Utara. Menurutnya, waktu yang diberikan untuk dialog dengan negara pimpinan Kim Jong-un itu, sia-sia.

Bunuh 5 Prajurit Marinir Rusia, Trio Tentara Korut Jadi Buronan

Hal itu disampaikan Trump saat bertemu dengan Presiden Korea Selatan Moon Jae-in di Gedung Putih, sebagaimana dilansir BBC.

"Terus terang, kesabaran kami sudah habis," kata Trump.

Lawan Teror Korut, Korsel Bikin Rudal Mirip Iron Dome Israel

Dia mengatakan bahwa Amerika dan sekutunya harus segera mengambil sikap. Sementara Korea Utara harus siap dengan konsekuensi tindakannya selama ini termasuk dalam hal pengayaan nuklir dan agresivitas perlombaan senjata.

"Kita bersama-sama menghadapi ancaman dari rezim yang brutal dan serampangan," kata Trump lagi.

Ribuan Mati dan Luka-luka, Tentara Korut di Rusia Habis?

Berbeda dengan Trump, Presiden Korsel justru menyampaikan dengan diplomatis bahwa masih diperlukan dialog dengan Korea Utara yang selama ini berkonflik dengan negaranya. Dialog dengan Korea Utara kata dia tetap akan menjadi prioritas.

VIVA Militer: Tentara Rakyat Korea Utara (KPA)

Gelombang Kedua, Ribuan Tentara Korut Segera Masuk Medan Perang Rusia

Jenderal Syrskyi menyatakan sekitar 6.000 orang tentara Korut tewas dan terluka.

img_title
VIVA.co.id
23 Januari 2025