Kakak Tiri Jong-un Tewas, Malaysia Tahan Perempuan Myanmar

Kim Jong-nam, saudara tiri Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un.
Sumber :
  • Reuters Photo

VIVA.co.id – Pihak berwenang Malaysia telah menahan seorang perempuan asal Myanmar sehubungan dengan penyelidikan atas kematian Kim Jong-nam, saudara tiri Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un.

Donald Trump Belum Dilantik, Korut Luncurkan Rudal Nuklir ke Laut Jepang

Perempuan yang belum disebutkan identitasnya ini, seperti dikutip situs Reuters, Rabu, 15 Februari 2017, ditahan di Terminal Bandara Internasional Kuala Lumpur.

Hingga kini, belum ada rincian lainnya yang tersedia, dan Kepolisian Malaysia juga belum memberikan pernyataan resminya. Agen mata-mata Korea Selatan mencurigai dua perempuan, yang diduga agen Korea Utara, membunuh saudara tiri Jong-un di pengasingan, pada Selasa, 14 Februari lalu.

Lusinan Mayat Tentara Korut Bergelimpangan di Desa Perbatasan Rusia

Jong-nam tewas dalam perjalanan dari Bandara Internasional Kuala Lumpur menuju rumah sakit, setelah diduga diserang dua perempuan menggunakan jarum beracun. Ia diketahui bersembunyi di Malaysia setelah pamannya, Jang Sung-thaek, dieksekusi pada Desember 2013.

Sung-thaek adalah salah satu paman yang memiliki pengaruh besar pada Kim Jong-un. Ia diketahui berjuang dari luar Korea Utara dan terus berbicara melawan dinasti keluarganya yang mengontrol negara tertutup tersebut.

Serangan Dahsyat Pasukan Khusus Ukraina Tendang Tentara Korut dari Desa Kursk

Sebelumnya, pada 2011, putra tertua Kim Jong-il ini selamat dari percobaan pembunuhan di Makau. Jong-nam terlahir dari hubungan Kim Jong-il dengan Sung Hye-rim. Pasangan ini memiliki anak tanpa hubungan pernikahan. Hye-rim adalah seorang aktris terkenal Korea Utara yang akhirnya meninggal di Moskow, Rusia, pada 2002 silam.

Kim Jong Un

Kim Jong Un Larang Warga Korut Makan Hotdog karena "Pengkhianatan", Kenapa?

Kim Jong Un melarang warga Korea Utara untuk makan hotdog. Menurutnya, menyajikan hotdog di rumah atau menjualnya di jalan dianggap sebagai tindakan pengkhianatan.

img_title
VIVA.co.id
7 Januari 2025