Gara-gara Salah Model Rambut, Tukang Cukur Dibunuh Pelanggan

Ilustrasi potong rambut.
Sumber :
  • TVOne

VIVA.co.id – Seorang tukang cukur rambut di Thailand dibunuh oleh salah satu pelanggannya setelah beradu argumen. Cekcok antara kedua pria ini terjadi setelah si pelanggan mengkomplain potongan rambutnya yang tidak sesuai dengan apa yang dia inginkan.

Anak yang Bunuh Ayah dan Neneknya di Lebak Bulus Ditetapkan Jadi Tersangka

Dikutip melalui The Bangkok Post, Senin, 23 Januari 2017, pelaku yang masih berusia 17 tahun ini ditangkap kepolisian setempat karena tega menghabisi nyawa Manoon Wiengcheng, pemilik sebuah salon potong rambut di distrik Muang, Chon Buri, Thailand. Pelaku yang tidak disebutkan identitasnya ini mengaku kesal karena korban memangkas rambutnya tidak sesuai dengan model yang ia inginkan.

Inspektur kepolisian Hua Lor, Kolonel Prasert Tosaksit, menjelaskan kejadian bermula saat tersangka mendatangi salon korban pada hari Rabu, 18 Januari 2017 dan meminta korban untuk memotong rambutnya sesuai gaya rambut kesukaannya.

Kronologi Anak 14 Tahun di Cilandak Jaksel Bunuh Ayah dan Neneknya

Namun, setelah rambutnya selesai dirapikan, tersangka langsung protes karena merasa tidak puas dengan hasil potongan Wiengcheng. Di saat itulah adu argumen terjadi. Wiengcheng yang emosi mengusir tersangka dari salonnya.

Sehari setelahnya, Kamis dini hari, 19 Januari 2017, pemuda ini kembali mendatangi Wiengcheng di salonnya dan menantang Wiengcheng untuk menyelesaikan masalah gaya rambutnya yang gagal. Ketika Wiengcheng keluar dari dalam salon, tersangka langsung menyerangnya dan meninggalkannya. Wiengcheng sempat dilarikan ke rumah sakit Chon Buri, namun nyawanya tak tertolong.

Usai Habisi Ayah dan Neneknya, Anak di Lebak Bulus Kabur dengan Badan Berlumuran Darah

Polisi mengatakan, tersangka sempat tertidur setelah Wiengcheng mulai memangkas rambutnya. Atas perbuatannya, pemuda ini harus menjalani hukuman penjara atas tuduhan pembunuhan. (ase)

Insiden ini mengejutkan masyarakat setempat karena melibatkan tindakan keji yang dilakukan oleh seorang anak terhadap keluarganya sendiri.

Fakta-fakta Remaja Bunuh Ayah dan Nenek di Lebak Bulus, Korban Ditusuk Tengah Malam

Peristiwa tragis terjadi di kawasan Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan, pada Sabtu dini hari, 30 November 2024, sekitar pukul 01.00 WIB.

img_title
VIVA.co.id
30 November 2024