ISIS Bertanggung Jawab atas Teror Truk di Pasar Natal Berlin
- REUTERS/Hannibal Hanschke
VIVA.co.id – Kelompok Daulah Islamiyah Irak dan al-Syam atau ISIS mengaku bertanggung jawab atas serangan teror dengan truk kontainer yang menewaskan 12 orang dan melukai puluhan lainnya di Pasar Natal Kota Berlin, Jerman, pada Senin malam waktu setempat.
"Seorang pejuang ISIS melakukan Operasi Berlin dalam menanggapi banding untuk menargetkan warga negara koalisi dengan Amerika," bunyi kantor berita yang terkait dengan ISIS, Amaq, seperti dikutip stasiun berita Channel News Asia, Rabu, 21 Desember 2016.
Klaim itu datang tak lama setelah Jaksa Federal Jerman mengatakan mereka tidak memiliki bukti dengan merilis seorang pencari suaka Pakistan yang merupakan satu-satunya tersangka dalam kasus ini memicu kekhawatiran.
"Tes forensik yang dilakukan sejauh ini tidak memberikan bukti keterlibatan terdakwa. Kita tidak bisa mengesampingkan bahwa pelaku sedang diburu. Saya yakin ada kemajuan dalam penyelidikan ini," kata Menteri Dalam Negeri Jerman, Thomas de Maiziere.
Sementara Kepala Polisi Berlin, Klaus Kandt, mengumumkan peningkatan keamanan dan warga diminta waspada tinggi. Seorang warga negara Pakistan ditangkap pada Senin malam setelah ia dilaporkan terlihat melompat keluar dari truk dan pergi meninggalkan lokasi.
Namun para pejabat keamanan Jerman telah menyatakan keraguannya apakah mereka memiliki 'tersangka yang tepat'. Adapun Kanselir Jerman Angela Merkel, yang datang ke lokasi pembantaian untuk mengheningkan cipta selama satu menit, mengecam keras aksi teror tersebut.
Merkel mengungkapkannya saat berpidato di Gereja Memorial Kaiser Wilhelm, tak jauh dari lokasi pembantaian, dalam sebuah upacara pemakaman korban teror truk kontainer.
(ren)