Bus Pemerintah Suriah Pengangkut Warga Aleppo Dibakar
- Reuters/Ammar Abdullah
VIVA.co.id – Sejumlah bus yang melakukan perjalanan untuk mengevakuasi penduduk yang sakit dan terluka dari desa-desa di Suriah diserang dan dibakar pada Minggu, 16 Desember 2016. Pemerintah Suriah dan pemberontakan pun saling menyalahkan.Â
Menurut kantor berita Reuters, 18 Desember 2016, beberapa bus dan sejumlah ambulan dari kelompok Bulan Sabit Merah sudah mendekati pintu masuk Provinsi Idlib, namun perjalanan mereka dihadang oleh pemberontak.
Koalisi pasukan pendukung pemerintahan Bashar al Assad meminta agar warga sipil diijinkan keluar dan meninggalkan dua desa sebagai syarat pertukaran dan memungkinkan evakuasi antara pemberontak dan warga sipil di Aleppo Timur.
Media pemerintah Suriah, mengatakan kelompok teroris bersenjata menyerang lima bus dan menghancurkan mereka. Namun para pemberontak mengatakan, justru penyerangan itu dilakukan oleh pasukan pro-pemerintah.Â
Seorang warga di daerah tersebut mengatakan, penyerangan dilakukan oleh kelompok Front el Nusra, yang sebelumnya mengatakan tak setuju dengan rencana evakuasi warga sipil dari dua desa, al-Foua dan Kefraya.Â
(ren)