Seperti Jakarta, Ratusan Pelajar di London Juga Tawuran
- REUTERS
VIVA.co.id – Ternyata tawuran tak hanya milik pelajar Indonesia. Sekitar 100 pelajar di Northumberland Heath di Erith, sebelah tenggara London, juga melakukan hal memalukan tersebut.
Menurut polisi, pada insiden yang terjadi di Senin sore, 19 September 2016 itu, sebagian besar pelaku masih mengenakan seragam. Mereka juga membawa tongkat bisbol dan bongkahan beton sebagai senjata. Diberitakan oleh BBC, Rabu, 21 September 2016, akibat perkelahian massal itu dua pelajar menderita luka. Meski harus dirawat di rumah sakit, namun luka mereka tak membahayakan nyawa.
Polisi mengatakan, telah menangkap tujuh pelajar dengan usia sekitar 15 hingga 21 tahun. "Dua orang yang luka-luka sudah dibawa ke rumah sakit di London untuk mendapatkan perawatan. Lokasi juga masih terus dijaga oleh polisi," ujar juru bicara polisi seperti dikutip dari BBC.
Owen Jeavons,seorang mantan siswa di sekolah yang terlibat tawuran mengaku heran dengan kondisi tersebut. "Jika terjadi ketegangan atau cekcok antar siswa adalah hal yang biasa. Namun jika terjadi tawuran, baru kali ini terjadi. Apalagi ini adalah tempat yang biasanya tenang dan tenteram," ujarnya.
Polisi mengatakan, hingga hari ini situasi masih kondusif. Merek masih mendalami penyebab terjadinya tawuran yang melibatkan lebih dari 100 pelajar tersebut. Kepala Polisi Jeff Boothe mengatakan,"kejadian ini melibatkan banyak sekali orang dan terjadi di area publik. Siapa saja yang menyaksikan adegan tersebut pasti sangat terkejut."
Ia mengatakan, saat kejadian bahkan kantornya menerima lebih dari 40 kali panggilan dari warga yang meminta polisi untuk segera datang.