Pabrik Baju Kebakaran, 12 Karyawan Tewas

Ilustrasi kebarakan
Sumber :
  • Istimewa.

VIVA.co.id – Sebuah pabrik garmen di Bangladesh terbakar. Peristiwa itu menewaskan 12 karyawannya.

Kebakaran di Pabrik Mesiu Rusia, Empat Orang Tewas

Kebakaran yang terjadi pada Sabtu pagi, 10 September 2016 itu juga menyebabkan belasan orang mengalami luka-luka. Sejumlah petugas terus berusaha melakukan pemadaman pada gedung empat lantai itu.

"Api muncul pada pagi hari, setelah jam kerja mulai berjalan," ujar Mohammad Akhtaruzzaman, salah seorang karyawan pabik seperti dikutip dari Reuters.

Identitas Lima Korban Tewas karena Ledakan Pabrik di Gresik

Saat kejadian, diperkirakan terdapat lebih dari 100 orang di dalam gedung tersebut. Sampai saat ini belum diketahui apa penyebab kebakaran pada pabrik yang berlokasi di Tongi, sekitar 20 kilometer dari Dhaka.

Pabrik baju saat ini menjadi salah satu penopang ekonomi di Bangladesh. Industri ini menyumbang lebih dari US$ 28 miliar untuk produk ekspor sepanjang tahun fiskal lalu.

Pabrik Busa di Tangerang Kebakaran, Kawasan Industri Telesonik Ditutup

Sistem perlindungan dari kebakaran yang lemah banyak terjadi di pabrik-pabrik garmen di Bangladesh. Tahun 2013, sebuah gedung runtuh dan menewaskan lebih dari 1.100 pekerja. Peristiwa itu disebut sebagai bencana terburuk dalam dunia kerja di Bangladesh. (ase)

Penampakan kebakaran pabrik di Bekasi

Ngeri! Penampakan Video Kebakaran Pabrik di Bekasi, Kepulan Asap Hitam Pekat Membumbung Tinggi

Kebakaran hebat melanda sebuah pabrik pengolahan minyak di Jalan Raya Kaliabang Tengah, Bekasi Utara, Kota Bekasi, Jumat, 1 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
1 November 2024