Bandara Frankfurt Evakuasi Penumpang karena Ancaman Bom

Kepanikan terjadi di Frankfurt Airport setelah ada pengumuman tentang bom.
Sumber :
  • Mina Maged/Twitter/Daily Mail.

VIVA.co.id – Bandara Internasional Frankfurt, Jerman, hari ini dilanda kepanikan setelah adanya peringatan kemungkinan serangan bom. Seluruh calon penumpang diminta meninggalkan terminal A dan A+ sesegera mungkin setelah seorang pria dilaporkan berlari menembus penjaga keamanan tanpa melalui cek keamanan dan kemudian menjauh dari kerumunan.

Diskotik di Jerman Ditembaki

Petugas bandara melalui Twitter mengonfirmasi adanya seorang yang melalui pos penjaga tanpa pemeriksaan lengkap. Petugas menulis, "Pagi ini, Rabu, 31 Agustus 2016, bandara Frankfurt seorang penumpang memasuki area keamanan sebelum proses pemeriksaan keamanan selesai. Oleh karena itu Polisi Federal Jerman akan membersihkan terminal keberangkatan A, sebagai tindakan pencegahan. Penumpang akan menjalani pemeriksaan ulang sebelum keberangkatan."

Menurut media Bild, seperti dikutip oleh Daily Mail, Rabu, 31 Agustus 2016, penumpang diberikan pengumuman soal evakuasi melalui pengeras suara. "Seluruh penumpang diminta meninggalkan gedung sesegera mungkin. Tingkat 1 dan 2 dari terminal akan dievakuasi," demikian pengumuman yang disampaikan oleh media tersebut.

Paris Kembali Batalkan Pesta Kembang Api

Seorang juru bicara polisi mengatakan, orang tersebut tidak ditahan. Ia menambahkan, belum jelas juga apakah pelanggaran keamanan tersebut sebagai hal yang direncanakan atau tidak. Mereka juga tidak menjelaskan apakah tersangka benar-benar membawa benda terlarang atau tidak.

(ren)

Merkel Sebut Terorisme Islam Sebagai Ujian Terberat
Polisi Jerman melakukan penjagaan/ ilustrasi.

Bom Raksasa Ditemukan di Jerman, 80 Ribu Warga Dievakuasi

Jika gaga dijinakkan, bom bisa menghancurkan satu blok dalam kota itu.

img_title
VIVA.co.id
3 September 2017